Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dihantam Gelombang Pasang, Belasan Bangunan di Mukomuko Hancur

Kompas.com - 04/06/2024, 21:04 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com-Sedikitnya 12 bangunan yang terdiri dari kios atau warung, tempat usaha sekaligus tempat tinggal rusak akibat diterjang bencana gelombang pasang di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu.

"Sebanyak 12 bangunan yang rusak tersebut berada sepanjang pesisir pantai Air Punggur, Kelurahan Koto Jaya," kata Kepala Bidang Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mukomuko Ahmad Hidayat Syah saat dihubungi dari Mukomuko, Selasa (4/6/2024), dilansir Antara.

Ahmad mengatakan hal itu usai meninjau bangunan yang terdampak gelombang pasang di sepanjang pantai Air Punggur, Selasa sekitar 04.30 WIB.

Baca juga: Angin Kencang dan Gelombang Pasang Landa Garut, Perahu Nelayan Rusak

Berdasarkan pendataannya, dari 12 bangunan yang terdampak gelombang pasang, dua bangunan yang mengalami rusak parah dan sisanya rusak ringan.

"Dua bangunan warung atau kios yang mengalami rusak parah akibat diterjang gelombang pasang tersebut milik Inas (32) dan Nanda (35), warga asal Padang yang sudah lama tinggal di daerah ini," ujarnya.

Inas tinggal di bangunan warung berdua dengan anaknya, sedangkan Nanda tinggal bersama istri dan dua orang anaknya.

Dua dari 12 bangunan tersebut mengalami rusak parah sehingga dua keluarga ini mengungsi ke rumah keluarganya.

"Meskipun mereka berasal dari Padang, Sumatera Barat, namun mereka sudah lama tinggal di daerah ini dan mereka juga ada keluarga untuk tempat mengungsi," ujarnya.

Baca juga: Terseret Gelombang Pasang, Penyu Sisik Terdampar di Pantai Sindangkerta Tasikmalaya

Sedangkan 10 bangunan lainnya, masih bisa ditempati karena hanya bagian atap dan dinding saja yang rusak, sedangkan bangunan tetap berdiri.

Warga yang membangun tempat usaha sepanjang pinggir pantai Air Punggur diimbau untuk mewaspadai gelombang pasang susulan yang terjadi di lokasi tersebut.

Selain itu, ia juga meminta pengguna kendaraan, baik roda dua dan empat agar berhati-hati melintas di Jalan Lintas Sumatera yang terdampak gelombang pasang di daerah itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Leuwi Jurig di Garut: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Leuwi Jurig di Garut: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Wujudkan Keluarga Berkualitas, Pemkot Semarang Libatkan PKK Implementasikan Gerakan Kembali ke Meja Makan

Wujudkan Keluarga Berkualitas, Pemkot Semarang Libatkan PKK Implementasikan Gerakan Kembali ke Meja Makan

Regional
Oknum Polisi di Kendal Diduga Gelapkan Mobil Rental

Oknum Polisi di Kendal Diduga Gelapkan Mobil Rental

Regional
Disdikbud Jateng Akui Temuan 25 Piagam Palsu di PPDB 2024

Disdikbud Jateng Akui Temuan 25 Piagam Palsu di PPDB 2024

Regional
Beredar Foto Syur Selebgram Ambon, Polisi: Kita Sedang Dalami

Beredar Foto Syur Selebgram Ambon, Polisi: Kita Sedang Dalami

Regional
Diduga Pakai Piagam Palsu, 25 Calon Siswa di SMAN 3 Semarang Terancam Tereliminasi

Diduga Pakai Piagam Palsu, 25 Calon Siswa di SMAN 3 Semarang Terancam Tereliminasi

Regional
Minyakita Langka di Polewali Mandar, Pedagang Beralih ke Minyak Premium

Minyakita Langka di Polewali Mandar, Pedagang Beralih ke Minyak Premium

Regional
Jelang MXGP di Selaparang, Para Pebalap Diarak Naik Sepeda Onthel dan Praje

Jelang MXGP di Selaparang, Para Pebalap Diarak Naik Sepeda Onthel dan Praje

Regional
Kadisdik Kota Sorong Jadi Tersangka Korupsi Dana Covid Rp 2,3 Miliar

Kadisdik Kota Sorong Jadi Tersangka Korupsi Dana Covid Rp 2,3 Miliar

Regional
Pj Gubernur Sulsel Apresiasi Kolaborasi TNI dan Pemda dalam Tingkatkan Ketahanan Pangan di Pinrang

Pj Gubernur Sulsel Apresiasi Kolaborasi TNI dan Pemda dalam Tingkatkan Ketahanan Pangan di Pinrang

Regional
Kronologi Penemuan Potongan Kaki Manusia Mengambang di Pantai Semarang

Kronologi Penemuan Potongan Kaki Manusia Mengambang di Pantai Semarang

Regional
Polisi Periksa Bupati Lampung Tengah Terkait Kasus Dugaan Penipuan

Polisi Periksa Bupati Lampung Tengah Terkait Kasus Dugaan Penipuan

Regional
Video Viral Sopir Mobil Acungkan Pisau di Sragen, Polisi: Mabuk dan Marah Disalip Bus

Video Viral Sopir Mobil Acungkan Pisau di Sragen, Polisi: Mabuk dan Marah Disalip Bus

Regional
Pemkot Solo Keluarkan Surat Cuti di Luar Tanggungan Negara Agus Irawan yang Maju Pilkada Boyolali 2024

Pemkot Solo Keluarkan Surat Cuti di Luar Tanggungan Negara Agus Irawan yang Maju Pilkada Boyolali 2024

Regional
Ditembak Polisi, Kaki Pembunuh Sopir Taksi Online di Jambi Diamputasi

Ditembak Polisi, Kaki Pembunuh Sopir Taksi Online di Jambi Diamputasi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com