Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi 3 Adik dan Ibu yang Gangguan Jiwa, Remaja di Bangkalan Rela Lupakan Cita-cita

Kompas.com - 05/03/2023, 15:45 WIB
Muchlis,
Khairina

Tim Redaksi

BANGKALAN, KOMPAS.com - Mohammad Syarifin (16) mengaku belum ada cita-cita yang ada dalam benak pikirannya.

Hal itu terungkap saat ditanyakan oleh wartawan tentang keinginannya di masa depan.

"Cita-cita belum kepikiran. Sekarang adik-adik saya harus sekolah dulu," kata Ipin menjawab pertanyaan wartawan saat ditemui di depan teras rumahnya. Minggu (5/3/2023).

Baca juga: Mensos Risma Bawa Ibu Gangguan Jiwa di Bangkalan yang Dirawat Anaknya ke Psikiater

Melihat situasi saat ini, sangat tidak memungkinkan masih berpikir tentang dirinya sendiri.

Bukan tidak ada rasa untuk melanjutkan pendidikannya, tetapi Ipin harus menjaga adiknya yang masih balita karena  tidak ada yang mengasuhnya.

"Makanya adik saya yang dua itu Sarob Salsabil (11), Saida Romania (6) hari Senin besok mulai sekolah. Alhamdulillah," beber dia.

Baca juga: Viral Video Anak di Bangkalan Asuh 3 Adiknya, Ibu Alami Gangguan Jiwa, Ayah Dipenjara

Setiap harinya, Ipin harus bangun lebih pagi.

Sebab harus memasak makanan untuk sarapan ketiga adiknya dan ibunya yang sedang dalam gangguan jiwa, azan subuh berkumandang nasi dan lauk seadanya sudah siap.

"Setiap hari saya sebelum subuh sudah harus bangun, masak dulu, sambil nunggu subuh. Pas azan subuh sudah siap, setelah itu bangunin adik ini, mandiin, nyuapin adik juga, nyiapin makan ibu juga, pas adik tidur sempetin nyuci baju dulu," papar dia.

Ketika masuk senja, ketiga adiknya sudah harus mandi. Paling malam ketiga adiknya tidur sekitar pukul 20.00 WIB.

Ipin dan tiga adiknya tidur di kamar tengah yang ukurannya hanya 1,5 x 1 meter persegi jika ditempati dua orang dewasa jelas sudah tidak muat. Sedangkan kamar sebelahnya khusus sang ibu.

"Ya setiap hari begitu, kalau yang rewel ya adik yang masih dua tahun ini." ucap dia.

Rumah Ipin sekitar berukuran 4 x 3 meter persegi, bagian depannya juga tak ada atap untuk teras, sedangkan di dalam rumah lantainya masih tanah liat.

Kata dia, rumah itu sudah dibangun sejak tahun 2020 lalu sebelum ayahnya dipenjara. Sebelum itu, rumah dia hanya terbuat dari bilik.

Pasca ditemui oleh Menteri Sosial Republik Indonesia Tri Rismaharini, Ipin mengaku ada pesan yang sangat lekat dalam ingatannya. Yaitu diminta untuk menjaga ke tiga adiknya dan ibunya.

"Iya tadi Ibu Risma bilang, suruh jaga adiknya dan ibunya, itu amanah juga buat saya," cetus dia.

Atas perhatian dari Kemensos dan berbagai kalangan, Ipin hanya bisa mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantunya.

"Terimakasih banyak atas ikhlas berbaginya. Mohon doa ibu saya lekas sembuh," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

Regional
Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat 'Video Call' Ibunda

Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat "Video Call" Ibunda

Regional
Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Regional
Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com