SUMBAWA, KOMPAS.com - Empat pelajar sekolah menengah pertama (SMP) di Kecamatan Sumbawa ditangkap karena membawa ketapel dan anak panah, Jumat (3/3/2023) malam.
Mereka adalah WAF (15), MR (13), FS (14), dan LRM (13).
Kasi Humas Polres Sumbawa AKP Sumardi mengatakan, penangkapan itu dilakukan setelah polisi mendapat informasi terkait sekelompok remaja yang dicurigai membawa panah dan berkumpul di SMPN 4 Sumbawa.
Baca juga: 2 Pemuda Tersangka Pemanahan di Sumbawa Tidak Mengenal Korbannya
Teror panah misterius dan geng motor memang meresahkan masyarakat Kabupaten Sumbawa beberapa waktu terakhir.
"Kami telah mengamankan empat orang pelajar yang bawa dan memiliki ketapel serta anak panah. Keempatnya diamankan saat sedang nongkrong di salah satu warung di simpang SMPN 4 Sumbawa," ungkap Sumardi saat dikonfirmasi, Sabtu (4/3/2023).
Polisi yang tiba di lokasi memeriksa para pelajar yang sedang berkumpul itu. Petugas menemukan dua ketapel dan tiga anak panah di jok motor para pelajar.
Setelah itu, pelajar dan sejumlah barang bukti itu dibawa ke Mapolsek Sumbawa.
"Ketika dilakukan interogasi lebih dalam dan pemeriksaan handphone, kami mendapatkan fakta bahwa para pelajar tersebut tergabung dalam Anggota Serigala Malam yang beranggotakan sebanyak 64 orang, diketahui keempat pelajar ini baru saja bergabung dan tengah berlatih menggunakan panah," jelas Sumardi.
Polisi lalu memanggil orangtua keempat pelajar itu. Para pelaku dan orangtuanya membuat surat pernyataan dan berjanji tak mengulangi perbuatan itu.
Para orangtua juga menandatangani surat pernyataan yang menyatakan sanggup membina dan mengawasi anak-anaknya.
"Para pelajar ini juga kami minta untuk melakukan wajib lapor yang didampingi para orangtuanya setiap hari," imbuh Sumardi.
Baca juga: Seorang Remaja Diduga Pukuli Pelajar SMK di Sumbawa, Polisi Buru Pelaku
Dalam kesempatan itu, Sumardi mengimbau masyarakat agar melaporkan tindakan mencurigakan yang berisiko mengganggu keamanan dan ketertiban.
Atas peristiwa ini, ia meminta kepada seluruh masyarakat agar tidak membawa senjata tajam di tempat umum. Polisi juga akan meningkatkan pengamanan pada malam hari dan di sejumlah titik rawan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.