BANDA ACEH, KOMPAS.com - Dua petani di Kabupaten Aceh Selatan kembali dilaporkan diterkam harimau sumatera di kawasan hutan Simpali, Kluet Tengah, Manggamat, Kabupaten Aceh Selatan.
Kedua korban mengalami luka yang sangat serius di bagian kepala, tangan, dan kaki.
"Kami baru saja mendapat informasi ada warga yang mengalami interaksi negatif dengan harimau," kata Agus Arianto, Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) saat dihubungi Kompas.com melalui sambungan telepon, Rabu (1/2/2023).
Agus menyebutkan, saat ini kedua korban telah dievakuasi dan langsung dibawa ke Puskesmas setempat untuk mendapatkan penanganan medis.
"Sekarang korban sudah dibawa ke Puskesmas setelah dievakuasi oleh tim dari Damkar, Polisi, TNI, dan masyarakat dari lokasi kejadian ke Puskesmas," ucap dia.
Baca juga: Jadi Selingkuhan Kompol D, Nur Penumpang Audi A6 Harus Diperiksa Ulang karena Keterangan Palsu
Untuk penanganan, sebut Agus, tim BKSDA yang sudah menuju lokasi akan melakukan pengusiran dan membawa kandang jebak ke lokasi agar tidak kembali menelan korban konflik harimau.
"Lokasinya memang dalam kawasan hutan tempat kejadian kemarin, Tapi kami belum mengetahui persis lokasinya, apa sudah mulai mendekat pemukiman nanti akan kita pastikan itu," sebutnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.