Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PDI-P Diyakini Akan Usung Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024, Ganjarist: Megawati Berpihak pada Suara Rakyat

Kompas.com - 01/10/2022, 14:28 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kornas Ganjarist, Kris Tjantra, meyakini bahwa Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) akan mengusung Ganjar Pranowo pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Menurut Kris, PDI-P yang dikenal sebagai partainya wong cilik atau rakyat jelata pasti akan mendengarkan suara keinginan rakyat.

"Kami optimistis Pak Ganjar Pranowo sudah pasti akan didorong PDI-P sebagai capres 2024, karena kita yakin PDI-P sebagai partai wong cilik akan mendengarkan suara rakyat," kata Kris, dikutip dari Tribunnews.com, Sabtu (1/10/2022).

Dia mengatakan, Ganjar yang kini mengemban jabatan Gubernur Jawa Tengah itu telah menunjukkan ketangguhannya dan terbukti disukai publik.

"Ganjar merupakan kader terbaik PDI-P, berkinerja baik, merakyat, bersih, mau bekerja, dan disukai publik," ujar Kris.

Baca juga: Terima Laporan Penyalahgunaan BBM Bersubsidi, Ganjar: Pihak Kepolisian Enggak Usah Ragu, Sikat

"Sehingga (Ganjar Pranowo) sangat layak untuk maju sebagai capres dalam rangka meneruskan kerja-kerja pembangunan yang sudah dijalankan Presiden Jokowi," imbuhnya.

Kris menekankan, Indonesia saat ini masih membutuhkan sosok presiden yang tangguh sekaligus merakyat.

"Seseorang yang bisa membawa Indonesia ke arah yang lebih baik, merakyat, dan dia adalah Ganjar Pranowo," paparnya.

Dia menambahkan, para Ganjarist meyakini bahwa Ganjar merupakan kader PDI-P tulen yang memiliki integritas tinggi dan mumpuni.

Ganjar, menurut Kris, selama ini telah menunjukkan konsistensi dan loyalitasnya kepada PDI-P.

Baca juga: Tanggapi Gerakan Rumah Ganjar, Bambang Pacul: Ganjar Masih Kader PDIP, Kenapa Tidak Izin Megawati?

Di sisi lain, Kris mengatakan, Ganjarist juga masih percaya terhadap keberpihakan Ketua Umum PDI-P, Megawati Soekarnoputri, kepada suara rakyat.

"Bukankah sudah ada contoh ketika PDI-P memajukan kader terbaiknya pada 2014 dan 2019, yaitu Pak Jokowi. Ini bukti PDI-P selalu mengawal pilihan rakyat, dan akan begitu juga pada 2024," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Regional
Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Regional
Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Regional
Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Regional
Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, 'Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta'

Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, "Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta"

Regional
Menparekraf Sandiaga Uno Kunjungi Kampung Tenun di Bima, Beli Kain Motif Renda

Menparekraf Sandiaga Uno Kunjungi Kampung Tenun di Bima, Beli Kain Motif Renda

Regional
Sempat Menghilang, Pedagang Durian 'Sambo' Muncul Lagi di Demak

Sempat Menghilang, Pedagang Durian "Sambo" Muncul Lagi di Demak

Regional
Diajak Menikah, Mahasiswi Ditipu Marinir Gadungan hingga Kehilangan Uang dan Ponsel

Diajak Menikah, Mahasiswi Ditipu Marinir Gadungan hingga Kehilangan Uang dan Ponsel

Regional
Hilang 9 Hari, Nenek 80 Tahun di Sikka Ditemukan Meninggal

Hilang 9 Hari, Nenek 80 Tahun di Sikka Ditemukan Meninggal

Regional
Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com