Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapat 600 Dosis, Vaksinasi PMK Dimulai dari Sentra Pemasok Sapi Terbesar di Magelang

Kompas.com - 28/06/2022, 10:54 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, mendapatkan alokasi vaksin Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) sebanyak 600 dosis dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.

Vaksinasi diawali dari Dusun Podo, Desa Podosoko, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang. Lokasi tersebut merupakan sentra atau pemasok daging sapi terbesar di Magelang.

"Baru kemarin hari Jumat vaksin ini diberi dan langsung kita laksanakan vaksinasi di Podosoko, karena Podosoko ini sebagai salah satu sentra yang memperkuat kontribusi daging yang ada di Kabupaten Magelang," jelas Bupati Magelang Zaenal Arifin, dalam keterangan pers, Senin (27/6/2022).

Baca juga: Pos Pemeriksaan Hewan Kurban di Salatiga Sepi Peminat

Zaenal mengatakan, vaksinasi merupakan upaya untuk mencegah penularan PMK hewan ternak. Meski begitu dibutuhkan partisipasi aktif masyarakat, khususnya peternak, dalam pengendalian penyebaran virus ini.

"Untuk mencapai keberhasilan vaksinasi diperlukan sinergitas semua pihak, terutama seluruh peternak di Kabupaten Magelang," ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Zaenal meminta maaf kepada masyarakat karena terpaksa menutup beberapa pasar hewan. Hal ini agar tidak terjadi penularan yang lebih luas lagi.

Dinas Peternakan dan Perikanan (Dispeterikan) setempat juga berupaya memberikan multivitamin dan suntikan antibiotik pada hewan ternak.

Kepala Dispeterikan Kabupaten Magelang, Joni Indarto memaparkan, Kabupaten Magelang merupakan salah satu sentra sumber ternak di Provinsi Jawa Tengah. Jumlah ternak sapi potong mencapai 78.813 ekor, sapi perah 687 ekor, kerbau 5.814 ekor, kambing 84.996 ekor, domba 87.136 ekor, dan babi 558 ekor.

Namun demikian semua jenis hewan ternak tersebut merupakan hewan rentan tertular virus PMK yang sudah berjangkit di 19 Provinsi, dan 218 kabupaten/kota di seluruh Indonesia.

"Kasus pertama PMK di Kabupaten Magelang ditemukan tanggal 22 Mei 2022 di wilayah Kecamatan Salam," sebutnya.

Berdasarkan data per 28 Juni 2022, PMK sudah menyebar di 16 kecamatan dan 63 desa. Total ternak yang terjangkit PMK 782 ekor. Rinciannya, ternak sudah membaik 513 ekor, masih sakit 234 ekor, dipotong 32 ekor dan mati 3 ekor.

Dari 21 Kecamatan, saat ini 5 di antaranya belum ditemukan kasus PMK, yakni Kecamatan Muntilan, Kaliangkrik, Bandongan, Windusari dan Secang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Awal Mula Perkenalan Suami di Cianjur Nikahi Istri yang Ternyata Laki-laki

Awal Mula Perkenalan Suami di Cianjur Nikahi Istri yang Ternyata Laki-laki

Regional
Kesal kakinya Terinjak, Pemuda di Mamuju Tikam Seorang Pria dengan Badik

Kesal kakinya Terinjak, Pemuda di Mamuju Tikam Seorang Pria dengan Badik

Regional
Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Regional
Pengerjaan 14 Proyek Perbaikan Jalan di Kebumen Dikebut, Mana Saja?

Pengerjaan 14 Proyek Perbaikan Jalan di Kebumen Dikebut, Mana Saja?

Regional
Kerangka Manusia Berpeci di Jalur Pendakian Gunung Slamet Berjenis Kelamin Laki-laki, Usianya 25 Tahun

Kerangka Manusia Berpeci di Jalur Pendakian Gunung Slamet Berjenis Kelamin Laki-laki, Usianya 25 Tahun

Regional
7 Pemuda Pemerkosa Remaja 15 Tahun di Babel Ditangkap

7 Pemuda Pemerkosa Remaja 15 Tahun di Babel Ditangkap

Regional
Gagal Menyalip, 3 Bocah yang Berboncengan Motor Tabrak Tiang Listrik, 2 Tewas

Gagal Menyalip, 3 Bocah yang Berboncengan Motor Tabrak Tiang Listrik, 2 Tewas

Regional
Diguyur Hujan Deras, Jalan Protokol di Nunukan Selatan Longsor

Diguyur Hujan Deras, Jalan Protokol di Nunukan Selatan Longsor

Regional
Peredaran Uang Palsu di Serang Terbongkar di Warung Madura

Peredaran Uang Palsu di Serang Terbongkar di Warung Madura

Regional
Alasan PDI-P Kebumen Usulkan Bambang Pacul Maju Jadi Cagub Jateng

Alasan PDI-P Kebumen Usulkan Bambang Pacul Maju Jadi Cagub Jateng

Regional
Ini Upaya Pj Gubernur Sumsel Kembalikan Status Bandara SMB II Palembang Jadi Bandara Internasional

Ini Upaya Pj Gubernur Sumsel Kembalikan Status Bandara SMB II Palembang Jadi Bandara Internasional

Regional
Jatuh Terpeleset dari Kapal, ABK Asal Brebes Tewas Tenggelam di Laut Jawa

Jatuh Terpeleset dari Kapal, ABK Asal Brebes Tewas Tenggelam di Laut Jawa

Regional
Warga Ende yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Tewas

Warga Ende yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com