Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Napi Sering Upload Status di Medsos, Kalapas Nunukan Bangun Wartelsuspas

Kompas.com - 25/05/2022, 16:28 WIB
Ahmad Dzulviqor,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

NUNUKAN, KOMPAS.com– Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Nunukan, Kalimantan Utara, membangun Warung Telekomunikasi Khusus Pemasyarakatan (Wartelsuspas) di sebelah blok narapidana.

Kalapas Nunukan I Wayan Nurasta Wibawa mengatakan, Wartelsuspas didirikan untuk antisipasi kepemilikan ponsel oleh warga binaan pemasyarakatan (WBP).

"Kita tidak membantah ada WBP yang masih menggunakan HP mengupload status di Medsos. Itu menjadi evaluasi kinerja kami, karena bohong kalau saya katakan Lapas bersih dari HP. Untuk itulah kita antisipasi dengan dibangunnya Wartelsuspas," ujarnya, Rabu (25/5/2022).

Baca juga: Napi di Tanjungpinang Kendalikan Peredaran Narkoba dari Dalam Lapas Pakai Ponsel Pribadi

Wartelsuspas merupakan layanan komunikasi layaknya ponsel.

Para WBP bisa antre secara tertib untuk menggunakan delapan unit tab, yang sementara ini ditempatkan tidak jauh dari blok.

Wayan menjelaskan, Lapas Nunukan menggandeng pihak ketiga untuk penyediaan sarana Wartelsuspas, sehingga tentu pemakaiannya tidak gratis.

"Jadi ada pembayaran yang dipungut, tapi saya jamin biayanya jauh lebih murah ketimbang paket internet di HP Android. Tapi intinya, satu sisi kita lakukan pembasmian HP, kita juga sediakan solusi," jelasnya.

Pelayanan Wartelsuspas dibuka setiap hari sekitar pukul 08.00 – 14.00 Wita, kecuali Jumat dan Minggu yang hanya sampai pukul 11.00 Wita.

Baca juga: Napi di Tanjungpinang Kendalikan Peredaran Narkoba dari Lapas, Ibu Rumah Tangga Jadi Kaki Tangan

Dalam teknik dan mekanisme pemanfaatan fasilitas Wartelsuspas untuk berkomunikasi dengan keluarga, kerabat dan istri, warga binaan harus antre.

"Pelaksanaannya tetap dalam pengawasan, untuk menghindari gangguan keamanan dan ketertiban, pungli, serta peredaran jaringan penggelapan narkoba," katanya lagi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klaim Dapat Dua Rekomendasi Golkar, Dico Bisa Pilih Maju di Pilkada Jateng atau Kendal

Klaim Dapat Dua Rekomendasi Golkar, Dico Bisa Pilih Maju di Pilkada Jateng atau Kendal

Regional
Cegah PMK Jelang Idul Adha, Pedagang di Solo Diminta Tak Datangkan Sapi dari Luar Daerah

Cegah PMK Jelang Idul Adha, Pedagang di Solo Diminta Tak Datangkan Sapi dari Luar Daerah

Regional
Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Kilas Daerah
Jadi Narsum HTBS, Pj Nurdin Paparkan Upaya Pemkot Tangerang Tanggulangi Tuberkulosis

Jadi Narsum HTBS, Pj Nurdin Paparkan Upaya Pemkot Tangerang Tanggulangi Tuberkulosis

Regional
Promosikan Produk Unggulan Koperasi dan UMKM, Pemkot Semarang Gelar SIM

Promosikan Produk Unggulan Koperasi dan UMKM, Pemkot Semarang Gelar SIM

Regional
Ingin Tetap Oposisi, PKS Solo Tolak Bergabung ke Prabowo-Gibran

Ingin Tetap Oposisi, PKS Solo Tolak Bergabung ke Prabowo-Gibran

Regional
Balihonya Bermunculkan Jelang Pilkada, Ketua PPP Magelang Beri Penjelasan

Balihonya Bermunculkan Jelang Pilkada, Ketua PPP Magelang Beri Penjelasan

Regional
Warga Pesisir Lampung Ikuti Sekolah Lapang Iklim

Warga Pesisir Lampung Ikuti Sekolah Lapang Iklim

Regional
Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

Regional
Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Regional
Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Regional
Buron 10 Tahun Lebih, Perempuan Mantan PNS Ditangkap di Pekanbaru

Buron 10 Tahun Lebih, Perempuan Mantan PNS Ditangkap di Pekanbaru

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com