Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Otopsi Jenazah Tahanan yang Tewas Tidak Lama Setelah Ditahan

Kompas.com - 08/05/2022, 11:17 WIB
Defriatno Neke,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MUNA, KOMPAS.com – Kepolisian Resor Muna, Sulawesi Tenggara, bersama tim ahli forensik dari Universitas Haluoleo mengotopsi jenazah Amis Ando, seorang tahanan yang tewas tidak lama setelah ditahan di Polres Muna, Sabtu (7/5/2022) siang.

Otopsi ini dilakukan untuk mengetahui penyebab pasti meninggalnya Amis Ando.

Alhamdulillah otopsi sudah selesai, kami sempat melakukan komunikasi dengan dokter forensik, namun sampai saat ini dari dokter menyampaikan itu merupakan rahasia medis yang nanti akan diterbitkan secara resmi dari forensik,” kata Kasat Reskrim Polres Muna, Iptu Astaman Rifaldy Saputra, Minggu (8/5/2022).

Baca juga: Ada Tahanan Tewas Setelah 12 Jam Ditahan, Kapolres Muna Buka Suara

Proses otopsi yang dilakukan di TPU Warangga, Kelurahan Fookuni, Kecamatan Katobu, Kabupaten Muna, disaksikan langsung oleh keluarga dan warga sekitar.

Tim ahli forensik melakukan otopsi dengan mengambil beberapa sampel dari bagian organ korban.

“Proses otopsi saya menyaksikan langsung ada beberapa sampel yang diambil dari almarhum. Sampelnya apa saja nanti tanyakan ke dokter. Sementara kita menunggu hasil, kita pun belum tahu kapan hasilnya keluar,” ujar Astaman.

Baca juga: Tahanan Polres Muna Tewas Saat 12 Jam Ditahan, Keluarga Tidak Terima

Sementara itu, dr Raja Alfatih Widya Iswara, dokter ahli forensik, mengatakan, pihaknya telah mengotopsi dan telah mengambil beberapa sampel dari tubuh Amis Ando.

“Sampel yang diambil adalah hati dan lambung, dan menunggu pemeriksaan laboratorium forensik di Makassar. Paling cepat sekitar 2 hingga 3 minggu,” ucap Raja.

Raja belum bisa memastikan apakah ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh Amis Ando.

“Kekerasan nanti dilihat hasil di dalam visumnya,” ucap Raja.

Proses otopsi berjalan selama 5 jam dan mendapat penjagaan yang ketat dari Polres Muna di sekitar TPU Warangga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jokowi Bakal Ikuti Shalat Idul Adha dan Serahkan Sapi Kurban di Simpang Lima Semarang

Jokowi Bakal Ikuti Shalat Idul Adha dan Serahkan Sapi Kurban di Simpang Lima Semarang

Regional
Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, Bandara di Maumere Ditutup

Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, Bandara di Maumere Ditutup

Regional
Pakaian Dinas Pj Walkot Ambon Disebut Capai Rp 400 Juta, Diskominfo: Tidak Benar

Pakaian Dinas Pj Walkot Ambon Disebut Capai Rp 400 Juta, Diskominfo: Tidak Benar

Regional
Grebeg Besar Demak: Waktu Pelaksanaan, Sejarah, dan Rangkaian Acara

Grebeg Besar Demak: Waktu Pelaksanaan, Sejarah, dan Rangkaian Acara

Regional
Perburuan Kendaraan Bodong di Pati, 3 Orang dari 3 Kecamatan Diperiksa

Perburuan Kendaraan Bodong di Pati, 3 Orang dari 3 Kecamatan Diperiksa

Regional
Presiden Jokowi Bakal Shalat Idul Adha di Simpang Lima Semarang

Presiden Jokowi Bakal Shalat Idul Adha di Simpang Lima Semarang

Regional
Kronologi Suami di Kampar Bunuh Istrinya di Lahan Eukaliptus, Pelaku Tikam Korban yang Tak Berdaya

Kronologi Suami di Kampar Bunuh Istrinya di Lahan Eukaliptus, Pelaku Tikam Korban yang Tak Berdaya

Regional
Salat Idul Adha Pemprov Sumbar Dipusatkan di Halaman Kantor Gubernur, Mahyeldi Jadi Khatib

Salat Idul Adha Pemprov Sumbar Dipusatkan di Halaman Kantor Gubernur, Mahyeldi Jadi Khatib

Regional
Jemaah Islam Aboge di Banyumas Rayakan Idul Adha Rabu 19 Juni 2024

Jemaah Islam Aboge di Banyumas Rayakan Idul Adha Rabu 19 Juni 2024

Regional
Gas Melon di Lampung Langka, Mendag Zulhas Klaim Cuma Masalah Distribusi

Gas Melon di Lampung Langka, Mendag Zulhas Klaim Cuma Masalah Distribusi

Regional
Jelang Idul Adha, Mendag Zulhas Bagi-bagi 2 Ton Beras di Lampung

Jelang Idul Adha, Mendag Zulhas Bagi-bagi 2 Ton Beras di Lampung

Regional
Raih Penghargaan Tingkat ASEAN, Kang DS: Bukti Nyata Kerja Ikhlas

Raih Penghargaan Tingkat ASEAN, Kang DS: Bukti Nyata Kerja Ikhlas

Regional
Di Balik Dugaan Ancaman Hakim di Padang ke Advokat LBH, Berawal dari Lontaran Seksis Saat Sidang

Di Balik Dugaan Ancaman Hakim di Padang ke Advokat LBH, Berawal dari Lontaran Seksis Saat Sidang

Regional
Sempat Diremehkan, Kini Alim Disabilitas Semarang Sukses Bisnis Hewan Kurban

Sempat Diremehkan, Kini Alim Disabilitas Semarang Sukses Bisnis Hewan Kurban

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com