Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandara Lombok Operasikan Posko Terpadu untuk Pemudik

Kompas.com - 26/04/2022, 13:42 WIB
Idham Khalid,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com - PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok (BIL) resmi mengoperasikan Posko Terpadu Angkutan Udara Lebaran Tahun 2022. Posko itu mulai beroperasi sejak Senin (25/04/2022).

Posko yang berada di area lobi keberangkatan BIL ini akan beroperasi selama 16 hari hingga 10 Mei 2022 mendatang.

Posko ini berfungsi untuk memantau operasional bandara agar dapat berjalan dengan baik, lancar, dan kondusif selama arus mudik.

Baca juga: Mudik 2022, Penumpang di Bandara Lombok Diprediksi Meningkat 90 Persen

"Keberadaan posko ini bertujuan untuk menjamin kesiapan atas fasilitas penunjang operasional dan layanan bandara bagi para pengguna jasa," ungkap General Manager Bandara Lombok Rahmat Adil Indrawan melalui keterangan tertulis, Senin.

Rahmat mengatakan, posko tersebut melibatkan unsur internal PT Angkasa Pura I Bandara Lombok dan unsur eksternal, antara lain terdiri dari otoritas bandara, TNI, Polri, Perum LPPNPI, BMKG, Kantor Imigrasi, Kantor Kesehatan Pelabuhan, Balai Karantina, Bea Cukai, pihak maskapai dan ground handling.

Baca juga: Menghadapi Arus Mudik, Bandara Lombok Buka Layanan Vaksinasi Covid-19

Melalui posko terpadu ini diharapkan koordinasi seluruh stakeholder Bandara Lombok akan lebih mudah dilakukan, sehingga arus mudik tahun ini dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar sesuai dengan prinsip 3S+1C atau safety, security, service dan compliance terhadap regulasi penerbangan.

"Dari sisi SDM, sebanyak 176 orang petugas per sif akan disiagakan untuk menunjang pelaksanaan posko terpadu ini," kata Adil.

Pihak Bandara Lombok memprediksi, pada periode mudik Lebaran tahun 2022 akan terjadi kenaikan jumlah pergerakan penumpang sebesar 90 persen, yaitu dari 31.844 penumpang pada periode mudik tahun lalu menjadi 60.528 penumpang di tahun ini.

Sementara pergerakan pesawat diprediksi tumbuh sebesar 133 persen, dari 304 pergerakan pesawat menjadi 707 pergerakan pesawat. Pergerakan kargo juga diperkirakan naik dari 298.078 kilogram menjadi 407.992 kilogram atau meningkat sebanyak 37 persen.

Saat ini, pihak Bandara Lombok juga masih menyediakan layanan vaksinasi Covid-19 gratis dan layanan tes Covid-19 (RT-PCR dan rapid test antigen) di area bandara.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com