Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asrama Putri SLB di Rote Ndao Terbakar, Kerugian Mencapai Rp 125 Juta

Kompas.com - 14/02/2022, 20:10 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Andi Hartik

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Bangunan asrama putri Sekolah Luar Biasa (SLB) Lobalain di Desa Sanggaoen, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT), hangus terbakar, Senin (14/2/2022).

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu karena semua siswa sedang berada di luar asrama. Namun, kerugian materi diperkirakan mencapai Rp 125 juta.

Kepala Seksi Humas Polres Rote Ndao, Aiptu Anam Nurcahyo mengatakan, kebakaran iti terjadi sekitar pukul 12.20 Wita.

"Kejadian kebakaran itu sekitar pukul 12.20 Wita," kata Anam kepada Kompas.com, Senin petang.

Baca juga: Kepala Dusun di Rote Ndao Ditemukan Tewas Tersangkut Pukat Rumput Laut

Anam menyebut, ada tiga orang saksi yang melihat kebakaran itu. Yakni Dino Detakiuk (27) yang merupakan guru agama kelas 11, Andriana Mallaka (44) yang merupakan aparatur sipil negara (ASN) di SLB Lobalain dan Benyamin Tabun (50) yang menjadi petugas keamanan sekolah.

Anam menyebut, berdasarkan keterangan dari saksi Dino Detakiuk, kobaran api baru terlihat saat guru agama itu sedang mengajar di kelas 11 sekitar pukul 12.00 Wita.

Dino melihat asap tebal dari dalam kelas yang letaknya tepat di depan gedung asrama yang terbakar. Kepulan asap itu berasal dari salah satu kamar di asrama itu.

Tak berselang lama, api membesar ke bagian atap dan membakar seluruh isi ruangan.

Semua guru dan siswa panik, mereka lari berhamburan keluar ruangan kelas.

"Ada yang putuskan listrik dan mengecek semua anak murid. Tidak ada yang di dalam mes yang terbakar," kata Anam.

Baca juga: Bunuh Tetangga dan Tuding Korban Punya Ilmu Santet, Pria di Rote Ndao Terancam Hukuman Mati

Saat kejadian, ada dua siswi SD yang sudah pulang sekolah, beruntung siswi tersebut belum masuk ke dalam asrama. Keduanya masih bermain di luar ruangan sehingga tidak terkena dampak kebakaran.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com