Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warung Kuliner Difabel, Kemandirian Difabel Tegal dalam Berjuang Cari Nafkah

Kompas.com - 07/01/2022, 04:58 WIB
Tresno Setiadi,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

TEGAL, KOMPAS.com - Keterbatasan fisik tak menjadi penghalang untuk mengais rezeki puluhan penyandang disabilitas yang tergabung dalam Difabel Slawi Mandiri (DSM) di Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Bermacam produk makanan, minuman dan kerajinan hasil produksi mereka jajakan di "Warung Kuliner Difabel" Rumah Produksi Difabel, yang berada di pinggir jalan Desa Tembok Banjaran Adiwerna, Kamis (6/1/2022).

Slamet Sleng (33), penyandang disabilitas polio yang harus selalu menggunakan kursi roda memilih berjualan jajan ringan yang ia bikin sendiri, seperti keripik balado.

Baca juga: MA Kabulkan Kasasi Difabel yang Dicoret Panitia Seleksi CPNS 2019 Provinsi Jawa Tengah

"Biasanya keliling. Kalau mangkal di sini setiap hari Kamis," kata Slamet, ditemui saat peresmian "Warung Kuliner Difabel" oleh Anggota DPR RI Dewi Aryani, Kamis.

Slamet mengaku sudah 6 tahun berjualan secara keliling dari satu tempat ke tempat lain menjemput pembeli.

"Selain jajanan yang dibuat sendiri, ada jajanan yang dibeli lalu dikemas ulang untuk dijual eceran," kata pemuda asal Kecamatan Balamoa itu.

Sekretaris DSM Indra Eravani mengatakan, setelah pendirian "Warung Kuliner Difabel", selanjutnya pihaknya memiliki konsep jualan kuliner secara roadshow dengan berkeliling ke banyak tempat.

"Baik di komplek kantor pemerintahan maupun pasar pasar. Yang kami jual makanan, ada jajanan ringan, kue basah, maupun hasil kerajinan tangan seperti batik, dan lainnya," kata Indra.

Pendirian warung merupakan bantuan aspirasi dari anggota DPR RI Dewi Aryani. "Terima kasih telah diberi aspirasi untuk pembangunan warung kuliner difabel dari Dewi Aryani," pungkas Indra.

Baca juga: UM Surabaya Siapkan 11 Program Beasiswa bagi Difabel hingga Influencer

Anggota Komisi IX DPR RI Dewi Aryani mengatakan, pemberian bantuan aspirasi untuk pembuatan warung dengan harapan para difabel bisa memiliki penghasilan sendiri untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari.

"Kita bantu mereka agar mandiri punya penghasilan sendiri dan lebih berdaya di tengah pandemi untuk mencukupi kebutuhan ekonomi mereka," kata Dewi.

Dewi berharap, agar warga Kabupaten Tegal tak perlu ragu dan sungkan untuk bisa mencicipi kuliner hasil buatan mereka.

"Saya harapkan warga Tegal untuk bisa menyempatkan mencicipi kuliner hasil karya mereka dengan datang ke 'Warung Difabel Tegal'," pungkas Dewi.

Dalam kesempatannya, Dewi juga memberikan bantuan sembako kepada anggota DSM. Perempuan yang akrab disapa DeAr juga menyempatkan diri bernyanyi diiringi band yang beranggotakan warga difabel untuk menghibur para pengunjung warung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tetap Jalankan Tugas Wali Kota Solo Sampai Dilantik Jadi Wapres, Gibran: Itu Perintah Pak Presiden Terpilih

Tetap Jalankan Tugas Wali Kota Solo Sampai Dilantik Jadi Wapres, Gibran: Itu Perintah Pak Presiden Terpilih

Regional
Cerita Bocah 15 Tahun di Bengkulu, Diperkosa Kakak dan 'Dijual' Rp 100.000 oleh Ibu ke Pacarnya

Cerita Bocah 15 Tahun di Bengkulu, Diperkosa Kakak dan "Dijual" Rp 100.000 oleh Ibu ke Pacarnya

Regional
Mengenal Agrowisata Petik Buah Girli Ecosystem Farming Milik Adi Latif Mashudi (Bagian 3)

Mengenal Agrowisata Petik Buah Girli Ecosystem Farming Milik Adi Latif Mashudi (Bagian 3)

Regional
Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Regional
Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Regional
Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Regional
Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Regional
Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Regional
Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Kilas Daerah
Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Regional
Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Regional
Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Regional
Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Regional
4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

Regional
3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com