Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fosil Gading Gajah Purba Ditemukan di Hutan Tritik Nganjuk, Diperkirakan Berusia 900.000 Tahun

Kompas.com - 16/11/2021, 16:17 WIB
Usman Hadi ,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

NGANJUK, KOMPAS.com – Tim penyelamatan fosil dari Balai Pelestarian Situs Manusia Purba (BPSMP) Sangiran berhasil mengekskavasi beberapa fosil hewan purba di petak 47 dan 49 kawasan Hutan Tritik, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.

Di antaranya fosil gading gajah purba sepanjang 2,7 meter dan 80 sentimeter, fosil rusuk gajah purba 1,3 meter, fosil tanduk banteng purba, fosil rahang atas gajah purba ‘stegodon’, dan fosil tanduk banteng purba ‘epileptobos’.

Baca juga: 5 Penyuap Bupati Nonaktif Nganjuk Divonis 2 Tahun Penjara

Ekskavasi dilakukan sejak Sabtu

Ketua tim penyelamatan fosil dari BPSMP Sangiran, Albertus Nikko Suko Dwiyanto menjelaskan, pihaknya mulai mengekskavasi temuan fosil di Hutan Tritik Nganjuk sejak Sabtu (13/11/2021) lalu.

Pada hari pertama ekskavasi, Nikko beserta timnya berhasil mengekskavasi fosil banteng purba ‘epileptobos’ dan gading gajah purba sepanjang 80 sentimeter.

“Terus hari kedua gading yang panjang (2,7 meter) sama tulang rusuk, dan hari ketiga rahang atas (gajah purba) sama tanduk banteng separuh,” jelas Nikko saat ditemui Kompas.com di Museum Anjuk Ladang Nganjuk, Selasa (16/11/2021).

Baca juga: Putra Vanessa Angel Akan Jalani CT Scan di RSUD Kertosono Nganjuk

Penelitian

Tim dari BPSMP Sangiran membersihkan fosil hewan purba di Museum Anjuk Ladang Nganjuk, Selasa (16/11/2021). Fosil tersebut adalah temuan dari kawasan Hutan TritikKOMPAS.COM/USMAN HADI Tim dari BPSMP Sangiran membersihkan fosil hewan purba di Museum Anjuk Ladang Nganjuk, Selasa (16/11/2021). Fosil tersebut adalah temuan dari kawasan Hutan Tritik

Sebelum ekskavasi dimulai, kata Nikko, pihaknya terlebih dahulu melakukan penelitian di Hutan Tritik sekitar Bulan September-Oktober 2021.

Dari hasil penelitian itu, diketahui ada beberapa fosil yang sebagian tampak ke permukaan.

Penelitian tersebut lantas ditindaklanjuti BPSMP Sangiran dengan melakukan ekskavasi sejak Sabtu (13/11/2021).

Lalu temuan fosil hewan purba tersebut diamankan ke Museum Anjuk Ladang Nganjuk.

Baca juga: Ada Penipu Catut Identitas Kasi Intel Kejari Nganjuk, Minta Uang ke Kepala Sekolah

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Partai di Brebes Buka Penjaringan Pilkada, Mantan Wakil Bupati dan Sejumlah Petani Bawang Ambil Formulir

Partai di Brebes Buka Penjaringan Pilkada, Mantan Wakil Bupati dan Sejumlah Petani Bawang Ambil Formulir

Regional
Jasad Korban Penembakan KKB Belum Dipindahkan karena Pesawat Takut Terbang ke Homeyo

Jasad Korban Penembakan KKB Belum Dipindahkan karena Pesawat Takut Terbang ke Homeyo

Regional
Klaim Dapat Dua Rekomendasi Golkar, Dico Bisa Pilih Maju di Pilkada Jateng atau Kendal

Klaim Dapat Dua Rekomendasi Golkar, Dico Bisa Pilih Maju di Pilkada Jateng atau Kendal

Regional
Cegah PMK Jelang Idul Adha, Pedagang di Solo Diminta Tak Datangkan Sapi dari Luar Daerah

Cegah PMK Jelang Idul Adha, Pedagang di Solo Diminta Tak Datangkan Sapi dari Luar Daerah

Regional
Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Kilas Daerah
Jadi Narsum HTBS, Pj Nurdin Paparkan Upaya Pemkot Tangerang Tanggulangi Tuberkulosis

Jadi Narsum HTBS, Pj Nurdin Paparkan Upaya Pemkot Tangerang Tanggulangi Tuberkulosis

Regional
Promosikan Produk Unggulan Koperasi dan UMKM, Pemkot Semarang Gelar SIM

Promosikan Produk Unggulan Koperasi dan UMKM, Pemkot Semarang Gelar SIM

Regional
Ingin Tetap Oposisi, PKS Solo Tolak Bergabung ke Prabowo-Gibran

Ingin Tetap Oposisi, PKS Solo Tolak Bergabung ke Prabowo-Gibran

Regional
Balihonya Bermunculkan Jelang Pilkada, Ketua PPP Magelang Beri Penjelasan

Balihonya Bermunculkan Jelang Pilkada, Ketua PPP Magelang Beri Penjelasan

Regional
Warga Pesisir Lampung Ikuti Sekolah Lapang Iklim

Warga Pesisir Lampung Ikuti Sekolah Lapang Iklim

Regional
Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

Regional
Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Regional
Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com