Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rayakan Maulid Nabi, Polres Pacitan Beri Hadiah kepada Warga Bernama Muhammad

Kompas.com - 19/10/2021, 20:37 WIB
Slamet Widodo,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

PACITAN, KOMPAS.com - Polres Pacitan punya cara yang unik merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW pada Selasa (19/10/2021). Polres Pacitan memberikan potongan wajib pajak kendaraan bagi warga bernama Muhammad.

Selain itu, warga bernama Muhammad juga mendapatkan hadiah langsung yang disediakan Polres Pacitan.

Baca juga: Perjuangan Polisi dan Tim Medis Tempuh Jalur Terjal demi Memvaksin Warga Tunanetra di Pelosok Pacitan

Dalam rangka perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW hari ini, seluruh personel dan karyawan beragama Islam di kantor layanan Samsat Pacitan wajib mengenakan pakaian muslim lengkap.

Petugas di bagian cek fisik kendaraan juga terlihat rapi dengan pakaian muslim. Mereka mengenakan baju muslim, sarung, dan peci.

“Hari ini seluruh personel maupun petugas di kantor layanan samsat Pacitan, mengenakan baju muslim,” kata Kapolres Pacitan AKBP Wiwit Ari Wibisono di kantor samsat Pacitan, Selasa.

Warga pemohon layanan wajib pajak mendapat kejutan berupa hadiah langsung. Syaratnya, warga tersebut harus memiliki nama depan Muhammad. 

“Hari ini khusus yang memiliki nama Muhammad, mendapat hadiah langsung,” ujar Wiwit.

Hadiah tersebut terlihat diberikan langsung oleh Kapolres Pacitan kepada warga bernama Muhammad. Isinya, alat shalat seperti sarung, peci, tasbih, sajadah, dan Al-Quran.

Khusus Al-Quran hanya diberikan kepada warga yang bisa membacanya. Sebelum menerima kitab suci tersebut, warga diminta berwudhu dan membaca Al-Quran.

Meski tidak lancar membacanya, penerima hadiah tetap mendapat Al-Quran.

“Diharapkan setelah menerima Al-Quran ini, mereka membacanya meski belajar,” kata Wiwit.

Warga bernama Muhammad itu cukup memperlihatkan kartu identitas sebagai bukti. Kegiatan ini bersifat mendadak sehingga suasana antrean yang sebelumnya tenang menjadi semarak.

Baca juga: Gempa M 4,8 Guncang Pacitan, BPBD Jatim Belum Terima Laporan Kerusakan

Selain itu, Polres Pacitan juga menggelar vaksinasi Covid-19 di kantor layanan Samsat. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari ke depan.

“Selain itu kami juga mendirikan gerai vaksinasi bagi pemohon yang belum menerima vaksinasi,” ujar Wiwit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com