Salin Artikel

Rayakan Maulid Nabi, Polres Pacitan Beri Hadiah kepada Warga Bernama Muhammad

Selain itu, warga bernama Muhammad juga mendapatkan hadiah langsung yang disediakan Polres Pacitan.

Dalam rangka perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW hari ini, seluruh personel dan karyawan beragama Islam di kantor layanan Samsat Pacitan wajib mengenakan pakaian muslim lengkap.

Petugas di bagian cek fisik kendaraan juga terlihat rapi dengan pakaian muslim. Mereka mengenakan baju muslim, sarung, dan peci.

“Hari ini seluruh personel maupun petugas di kantor layanan samsat Pacitan, mengenakan baju muslim,” kata Kapolres Pacitan AKBP Wiwit Ari Wibisono di kantor samsat Pacitan, Selasa.

Warga pemohon layanan wajib pajak mendapat kejutan berupa hadiah langsung. Syaratnya, warga tersebut harus memiliki nama depan Muhammad. 

“Hari ini khusus yang memiliki nama Muhammad, mendapat hadiah langsung,” ujar Wiwit.

Hadiah tersebut terlihat diberikan langsung oleh Kapolres Pacitan kepada warga bernama Muhammad. Isinya, alat shalat seperti sarung, peci, tasbih, sajadah, dan Al-Quran.

Khusus Al-Quran hanya diberikan kepada warga yang bisa membacanya. Sebelum menerima kitab suci tersebut, warga diminta berwudhu dan membaca Al-Quran.

Meski tidak lancar membacanya, penerima hadiah tetap mendapat Al-Quran.

“Diharapkan setelah menerima Al-Quran ini, mereka membacanya meski belajar,” kata Wiwit.

Warga bernama Muhammad itu cukup memperlihatkan kartu identitas sebagai bukti. Kegiatan ini bersifat mendadak sehingga suasana antrean yang sebelumnya tenang menjadi semarak.

Selain itu, Polres Pacitan juga menggelar vaksinasi Covid-19 di kantor layanan Samsat. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari ke depan.

“Selain itu kami juga mendirikan gerai vaksinasi bagi pemohon yang belum menerima vaksinasi,” ujar Wiwit.

https://regional.kompas.com/read/2021/10/19/203729878/rayakan-maulid-nabi-polres-pacitan-beri-hadiah-kepada-warga-bernama

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke