Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PWNU Jatim Dukung Yahya Cholil Staquf Jadi Calon Ketum PBNU

Kompas.com - 12/10/2021, 18:07 WIB
Achmad Faizal,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama (PWNU) Jawa Timur mendukung KH Yahya Cholil Staquf sebagai calon Ketua Umum Pengurus Besar NU periode 2021-2026.

Pemilihan ketua umum PBNU akan dilakukan dalam Muktamar NU ke-34 di Lampung pada akhir Desember 2021.

Baca juga: Khawatir Krisis Legitimasi, PWNU Jatim Desak Muktamar NU Digelar Tahun Ini

Keputusan tersebut diambil dalam rapat khusus yang digelar secara tertutup di kantor PWNU Jawa Timur, Selasa (12/10/2021).

Rapat tertutup dihadiri Rais Syuriyah PWNU Jatim KH Anwar Manshur, Ketua Tanfidziyah PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar, Wakil Rais Syuriyah PWNU Jatim KH Anwar Iskandar, Sekretaris PWNU Jatim Prof Akhmad Muzakki, dan Katib Syuriyah PWNU Jatim KH Syafrudim Syarif.

"Selain mendukung KH Yahya Cholil Staquf sebagai ketua umum atau ketua tanfidziyah, kami juga mendukung KH Miftahul Akhyar untuk kembali menjadi Rois Aam PBNU," kata Ketua Tanfidziyah PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar usai pertemuan kepada wartawan, Selasa.

Menurut Pengasuh pesantren Sabilurrosyad Malang itu, KH Yahya Cholil Staquf memiliki kemampuan dan keilmuan mendalam tentang NU.

"Yang penting lagi nama KH Yahya Cholil Staquf adalah hasil istikhoroh para ulama dan pimpinan pesantren di Jawa Timur," ujarnya.

Dukungan resmi terhadap duet KH Miftahul Akhyar dan KH Yahya Kholil Staquf akan disosialisasikan kepada pengurus cabang NU seluruh Jawa Timur dalam waktu dekat.

"Jelang muktamar wajar banyak wacana soal calon ketua umum NU, tapi kalau para kiai pimpinan pesantren sudah menentukan nama, Insya Allah NU Jatim akan solid," ucapnya.

Baca juga: NU, Regenerasi dan Suksesi: 100 Tahun Baru Dipimpin 5 Orang

Marzuki mengatakan, dukungan terhadap KH Yahya juga merespons perlunya regenerasi di organisasi. Sehingga, struktur organisasi di NU bisa menyesuaikan dengan tantangan zaman.

Selain KH Yahya Cholil Staquf, Ketua Umum PBNU petahana KH Saiq Aqil Siradj juga digadang kembali maju sebagai calon ketua PBNU periode 2021-2026.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Oknum PNS dan Honorer Selingkuh di Bangka Barat Digerebek Warga, Disanksi dan Berakhir Damai

Oknum PNS dan Honorer Selingkuh di Bangka Barat Digerebek Warga, Disanksi dan Berakhir Damai

Regional
Kemenag Luncurkan Program Senam Haji dan Batik Haji Indonesia di Medan

Kemenag Luncurkan Program Senam Haji dan Batik Haji Indonesia di Medan

Regional
Dimeriahkan Artis Papan Atas, Pemprov Riau Sediakan 150 Stan UMKM Gratis di Gebyar BBI BBWI Riau

Dimeriahkan Artis Papan Atas, Pemprov Riau Sediakan 150 Stan UMKM Gratis di Gebyar BBI BBWI Riau

Regional
Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Duga Pelaku Orang Terdekat

Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Duga Pelaku Orang Terdekat

Regional
'Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati'

"Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati"

Regional
Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Regional
4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

Regional
Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Regional
9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

Regional
Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Regional
Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com