Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

72 Pasien Covid-19 di RS Lapangan Surabaya Sembuh, 5 di Antaranya Anak-anak

Kompas.com - 02/07/2021, 11:37 WIB
Muchlis,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Penanggung Jawab Rumah Sakit Lapangan Indrapura (RSLI), Laksamana Pertama TNI dr I Dewa Gede Nalendra Djaya Iswara mengatakan, 72 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh dan diizinkan pulang ke rumah masing-masing.

Menurut Nalendra, kesembuhan pasien tak lepas dari dedikasi para tenaga medis dan relawan di RS Lapangan Indrapura.

"Dengan kesembuhan 72 pasien termasuk lima di antaranya adalah anak-anak, hari ini membuktikan bahwa Covid-19 varian apa pun bisa disembuhkan asal ditangani dengan baik melalui monitoring serta penanganan komprehensif setiap pasien," kata Nalendra di Surabaya, Jumat (2/7/2021).

Kesembuhan massal itu, kata Nalendra, mendekati rekor kesembuhan terbanyak yang pernah dicatat RSLI Surabaya pada 25 Desember 2020. Saat itu, 75 pasien Covid-19 sembuh.

Nalendra mengatakan, kesembuhan ini juga membawa angin segar bagi pasien positif Covid-19 yang sudah mengantre tempat perawatan di RS Lapangan Surabaya.

Baca juga: Telusuri Dugaan Kelalaian, Polisi Periksa Nakhoda hingga ABK KMP Yunicee

"Mengingat kapasitas RSLI 410 bed, dengan antrian yang mencapai 170 pada pagi hari tadi, maka aliran pasien masuk dan keluar (flow) harus diatur dengan baik," kata dia.

Nalendra menegaskan, semakin banyak pasien Covid-19 sembuh yang dipulangkan, semakin banyak penderita Covid-19 yang bisa ditolong.

“Alhamdulillah hari ini wisuda lebih dari 70 orang. Akan memberikan kesempatan puluhan orang dari daftar inden penderita Covid-19 untuk segera masuk dan ditangani oleh RS Lapangan Indrapura.“ ujar dr Nalendra.

Nalendra menjelaskan, peningkatan kasus Covid-19 di Jawa Timur, khususnya di Surabaya, disebabkan klaster keluarga dan institusi.

Nalendra menyebut, dalam sebulan terakhir, RS Lapangan Surabaya menampung pasien dari 65 keluarga dan 14 institusi.

 

Nalendra pun berpesan agar masyarakat tak bosan menerapkan protokol kesehatan.

"Hingga saat ini dari  data yang ada di Relawan pendamping pada Program Pendampingan Keluarga Pasien Covid-19 RSLI yang dikomandani Radian Jadid, didapatkan bahwa selama setahun lebih beroperasi Total Pasien Masuk  8.464 orang, total pasien sembuh 7762 orang," jelas Nalendra.

Baca juga: RS Lapangan Surabaya Perhatikan Psikologis Pasien Covid-19, Layani Curhat via WhatsApp

Angka kesembuhan RSLI mencapai 95,68 persen. RSLI Surabaya yang memiliki kapasitas 410 tempat tidur itu telah diisi 338 pasien Covid-19. Sebanyak 152 pasien juga telah masuk daftar antrean.

RSLI menerima pasien covid-19 yang sudah terkonfirmasi swab PCR positif, dengan kondisi tanpa gejala, gejala ringan, dan gejala sedang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com