Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tekan Lonjakan Kasus Covid-19, Kepala BNPB Minta Masyarakat Tak Ragu Ikut Vaksin

Kompas.com - 11/06/2021, 20:26 WIB
Andi Hartik,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Lonjakan kasus Covid-19 terjadi di beberapa daerah belakangan ini.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Ganip Warsito akan mengoptimalkan sejumlah langkah untuk mengendalikan angka kasus corona.

Salah satunya ialah percepatan program vaksinasi untuk menciptakan kekebalan bersama.

"Kemudian juga kalau ada program vaksinasi jangan ragu-ragu untuk vaksinasi. Karena vaksin dibutuhkan untuk menjaga diri kita menciptakan herd immunity atau ketahanan masyarakat," katanya di RS Lapangan Ijen Boulevard, Kota Malang, Jumat (11/6/2021).

Baca juga: BNPB Jadikan RS Lapangan Ijen Boulevard Sebagai Antisipasi jika Terjadi Lonjakan Kasus Covid-19

Selain itu, dia akan mengoptimalkan kerja sama lintas lembaga untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya disiplin menjalankan protokol kesehatan.

"Mengoptimalkan lagi kerja sama berbagai pihak atau multi pihak, dalam konteks pentahelix. Saya mengajak para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda untuk bersama-sama dengan Satgas melakukan sosialisasi, edukasi, atas pentingnya protokol kesehatan," ujarnya

Ganip juga akan melakukan penguatan, baik dari aspek tenaga medis, obat-obatan yang dibutuhkan dan penanganan di lapangan. Seperti Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro yang sedang diterapkan oleh pemerintah.

"PPKM Mikro ini dalam rangka kita untuk menegakkan protokol kesehatan," jelasnya.

Baca juga: 15.524 Pengendara Jalani Tes di Pos Penyekatan Suramadu, 130 Positif Covid-19

 

Di sisi lain, Ganip yang juga sebagai Ketua Satgas Penanganan Covid-19 meminta kepada masyarakat supaya disiplin menjalani protokol kesehatan Covid-19.

Seperti mengenakan masker, menjaga jarak, rajin cuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

"Ini yang terpenting untuk kita bisa menjaga diri. Kalau diri kita terjaga, orang lain akan terjaga, akhirnya semuanya juga akan aman," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat 'Video Call' Ibunda

Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat "Video Call" Ibunda

Regional
Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Regional
Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com