Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dibuka Terbatas, Ratusan Pemudik Melenggang Menuju Madura Via Pos Penyekatan Suramadu

Kompas.com - 12/05/2021, 22:08 WIB
Ghinan Salman,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Satu hari menjelang Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1442 Hijriah, pos penyekatan di pintu Suramadu sisi Surabaya dipenuhi dengan pengendara sepeda motor yang hendak melaju ke arah Madura, Rabu (12/5/2021).

Sementara jalur untuk kendaraan roda empat atau mobil, baik yang akan menuju Madura maupun Surabaya cenderung sepi.

Jalur sepeda motor dari arah Madura ke arah Surabaya tampak lengang. Hanya ada satu atau dua mobil dan sepeda motor yang melaju ke arah Surabaya.

Dari pantauan Kompas.com, sekitar pukul 17.00 WIB, Jembatan Suramadu terlihat dipenuhi pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua.

Kendaraan roda dua itu didominasi pelat L (Surabaya) dan M (Madura).

Baca juga: Kawanan Debt Collector Ini Tabrak dan Keroyok Debitur yang Menunggak

Saking penuhnya, arus lalu lintas di atas jembatan sepanjang 5,4 kilometer itu terlihat padat dan merayap.

Muzaki (27), salah seorang pemudik yang menggunakan sepeda motor pelat M, mengaku dirinya sengaja mudik ke Madura karena sudah lama tak bertemu ibunya yang ada di Pulau Madura.

"Mumpung ada kesempatan, saya pulang ke Madura. Tahun sebelumnya belum sempat mudik," ujar Muzaki, Rabu.

Kepala Pos Pengamanan Posko Penyekatan Suramadu (Kapospam) Iptu Sunarto mengatakan, Suramadu dibuka terbatas untuk kendaraan dengan pelat L atau Surabaya dan sekitarnya serta pelat M, yaitu Bangkalan, Sampang, Pamkesan dan Sumenep.

Selain pelat L dan M, kata Sunarto, petugas akan menghentikan seluruh kendaraan dan memeriksa kelengkapan dokumen, di antaranya surat keterangan perjalanan, hasil swab Covid-19, atau keterangan sudah vaksin.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

Regional
Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Regional
Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Regional
Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Regional
Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Regional
BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

Regional
Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Regional
Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Regional
Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Regional
Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Regional
Rektor Unri Ternyata Belum Cabut Laporan Polisi terhadap Mahasiswa Pengkritik UKT

Rektor Unri Ternyata Belum Cabut Laporan Polisi terhadap Mahasiswa Pengkritik UKT

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Maju Pilkada 2024, Petani di Sikka Daftar Cawabup di 2 Partai

Maju Pilkada 2024, Petani di Sikka Daftar Cawabup di 2 Partai

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com