Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisruh Kepala Daerah di Kota Tegal, Partai Pengusung Desak DPRD Gelar RDP

Kompas.com - 24/03/2021, 21:54 WIB
Tresno Setiadi,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

TEGAL, KOMPAS.com - Sejumlah partai pengusung Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono dan Wakil Wali Kota M. Jumadi mendesak DPRD untuk menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) membahas kabar perseteruan keduanya.

Ketua Fraksi Partai Gerindra Sisdiono Ahmad mengungkapkan, RDP untuk mendengarkan penjelasan langsung Dedy dan Jumadi sebelumnya batal dilaksanakan karena ketidakhadiran Dedy pada Rabu (3/3/2021) lalu.

"Kami mengusulkan agar digelar RDP. Dengan memanggil satu persatu. Pertama wakil wali kota, wali kota, baru nanti keduanya dipertemukan," kata Sisdiono di Gedung DPRD setempat, Rabu (24/3/2021).

Baca juga: Wali Kota Tegal Abaikan Saran Gubernur untuk Cabut Laporan, Ganjar: Padahal, Saya Ajak Bicara Sudah Siap, Pak

Sisdiono mengatakan, setelah RDP, berharap ada gelaran public hearing untuk mengetahui respons masyarakat.

"Bagaimana warga melihat ketidakkompakan yang berdampak pada birokrasi. Apakah pelayanan baik atau tidak, warga agar berbicara memberikan penilaian," katanya.

Menurut Sisdiono, pihaknya baru bisa menyimpulkan setelah mendengar langsung penjelasan keduanya dan menampung respons masyarakat.

"Mungkin nanti adalah pernyataan pendapat sikap DPRD terkait persoalan ketidakkompakan atau keserasian pemerintahan, khususnya wali kota dan wak wali kota. Ini yang utama," ujar Sisdiono.

Baca juga: Sudah Didamaikan, Ganjar Sayangkan Walkot Tegal Belum Cabut Laporan Polisi

Menurutnya, ketidakharmonisan keduanya telah mengganggu jalannya roda pemerintahan. Bahkan ia mengaku telah melihat dan mendengar langsung dampaknya.

"Ini kan bahaya kalau seperti ini. Kalau wali kota ternyata ada beberapa hal yang tidak dilapori bawahannya misalnya. Saya contohkan soal rencana pembangunan Pasar Beras, itu sudah lama dicoret dewan dan TAPD, namun wali kota belum mendapat laporan," kata Sisdiono.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Regional
Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Regional
Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Regional
6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com