Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buntut Kerumunan Fan Artis TikTok Asal Solo, Wali Kota Madiun: Restoran Itu Kita Tutup...

Kompas.com - 25/01/2021, 20:14 WIB
Muhlis Al Alawi,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

 

Tanggapan manajemen restoran

Manajer Restoran I-Club Kota Madiun Septi Trisna Sari membenarkan penutupan sementara restoran tersebut.

“Ya ditutup. Ini kalau tidak tutup juga tidak baik. Kita saat ini berada ditengah masyarakat. Kalau tetap buka itu salah,” kata Septi yang dihubungi Kompas.com, Senin.

Septi menjelaskan, restoran itu ditutup hingga proses pemeriksaan di kepolisian selesai.

Pihaknya akan membuka restoran setelah Satpol PP Pemkota Madiun mengeluarkan izin operasi kembali.

Baca juga: Penggemar Berkerumun Tanpa Jaga Jarak Saat Acara Jumpa Fan, Artis TikTok Diperiksa Polisi

“Saya tidak mengelak apa pun. Dan prosedur itu harus dijalankan. Cuma apa yang membuat salah tetapi kita tidak salah ya saya tidak terima. Memang kenyataannya ada kerumunan dengan kondisi seperti ini. Tetapi jangan menyalahkan I-Club yang membuat kerumunan itu,” jelas Septi.

Sebelumnya, Septi menegaskan, tak pernah mengundang artis TikTok ViensBoys untuk menggelar jumpa fan di restorannya pada Minggu (24/1/2021).

Kedatangan artis TikTok itu bertujuan me-review sejumlah makanan yang tersedia di Restoran I-Club.

Review makanan itu dilakukan setelah manajemen ViensBoys menawarkan kerja sama barter saat memesan tempat untuk makan siang dengan jumlah pengunjung 10 orang.

Bentuk kerja sama itu, anggota ViensBoys mendapat makan siang gratis yang ditukar dengan review aneka menu yang diunggah di media sosial artis TikTok itu.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com