Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Misi Paslon Jaya-Wira dan Amerta soal Membangkitkan Ekonomi Kota Denpasar Saat Covid-19

Kompas.com - 28/11/2020, 21:08 WIB
Kontributor Banyuwangi, Imam Rosidin,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

Debat dilanjutkan dengan pemaparan pemulihan ekonomi saat pandemi oleh paslon nomor urut pertama I Gusti Ngurah Jaya Negara-I Kadek Agus Arya Wibawa (Jaya-Wira).

Kadek Agus Arya Wibawa mengatakan, pandemi ini menyerang dua sisi kehidupan yakni ekonomi dan kesehatan.

Di bidang ekonomi, pihaknya akan mengoptimalkan gedung Dharma Negara Alaya sebagai pusat ekonomi kreatif dan pelatihan kepada masyarakat terdampak.

"Dan bekerja sama dengan Jamkrida sebagai penjamin kredit," kata dia.

Baca juga: Pemilu bagi Pasien Covid-19 Denpasar, Petugas Langsung Datangi Ruang Isolasi

Sementara, di bidang industri kreatif, paslon 2 ingin membangun ekonomi kemandirian di Denpasar.

Hal ini sebagai bentuk kedaulatan ekonomi Denpasar, di mana kebutuhan barang dan jasa di Denpasar bisa dipenuhi sendiri oleh masyarakatnya.

"Misalnya hal kecil pedangang lele, lelenya harus ada di Kota Denpsar. Kita harus inventarisasi sehingga kebutuhan masyarakat Kota Denpasar bisa dipenuhi masyarakat Denpasar, sehingga ekonomi tetap bergerak dan ada kemandirian," kata Ambara Putra.

Terkait industri kreatif, Jaya Negara melanjutkan pihaknya ingin mewujudkan Kota Denpasar sebagai kota kreatif.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com