Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Budidaya Ikan Cupang, Pemuda Ini Raup Omset Rp 15 Juta Per Bulan

Kompas.com - 01/11/2020, 09:25 WIB
Aam Aminullah,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

 

"Sekarang banyak pesanan via online juga. Ada yang dari Jakarta sampai pulau Sumatera," sebut Aldy.

Aldy menyebutkan, untuk 1 ekor ikan cupang hias hasil budidayanya ini dijual berkisar antara Rp 500.000 hingga Rp 1 juta.

Harga jual, kata Aldy, tergantung ukuran dan corak pada ikan cupang hias yang dibudidayakannya.

"Harga tergantung ukuran dan corak ikannya. Dalam sebulan bisa menjual 50 ekor hingga 100 ekor ikan hias cupang," tutur Aldy.

Baca juga: 88 Genetical Farm, Pencetak Ikan Cupang Kontes Standar Internasional

Aldy menyebutkan, ikan cupang hias banyak diburu karena memiliki corak warna beragam dan indah.

Tak heran, kata Aldy, ikan cupang hias, saat ini banyak menghiasi aquarium di dalam rumah.

"Jika dirawat dengan baik di dalam aquarium, corak warna ikan cupang hias akan tumbuh dan semakin bagus coraknya," sebut Aldy.

Aldy berharap, usaha budidaya ikan cupang hias yang ditekuninya ini ke depan dapat semakin berkembang.

"Saya optimistis budidaya ikan cupang hias ini akan semakin berkembang. Karena para pecinta ikan hias ini tidak mengenal musim. Mungkin sekarang ini memang menjadi awal ikan cupang hias mulai tren. Tapi, saya yakin, ke depan juga akan semakin banyak penggemarnya," kata Aldy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com