Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembakar Rumah Mertua karena Istri Tolak Rujuk Alami Luka Bakar 70 Persen

Kompas.com - 19/10/2020, 16:41 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANJARMASIN, KOMPAS.com - JA (34), pelaku pembakar rumah mertua di Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel) juga mengalami luka bakar.

Setelah menyiramkan bahan bakar minyak (BBM) jenis pertalite ke tubuh istrinya, JA langsung memantik korek api.

Beruntung, istrinya sempat menghindar dan BBM hanya mengenai dinding rumah. Akibatnya, sebelum keluar rumah, JA sempat tersambar api.

Baca juga: Suami Siram Minyak Tanah ke Tubuh Istri karena Menolak Rujuk, lalu Bakar Rumah Mertua

Saat ditangkap bersembunyi di kolong rumah, tubuh JA ternyata mengalami luka bakar yang cukup serius.

"Dia sempat kita rawat di Rumah Sakit Bhayangkara. Luka bakarnya sekitar 60 sampai 70 persen," ujar Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Barat, Iptu Yadi Yatullah dalam gelar perkara, Senin (19/10/2020).

Menurut Yadi, saat dimintai keterangan, JA mengaku menyesali perbuatannya telah membakar rumah mertuanya.

JA melakukan perbuatan itu karena untuk menakut-nakuti istrinya yang menolak rujuk dan minta cerai.

"Dia bilang dia menyesal," tambahnya.

Baca juga: Pengakuan Suami Pembakar Rumah Mertua: Bensinnya Saya Siram ke Istri, tapi Tidak Kena

Untuk motif pembakaran, Yadi memastikan karena masalah rumah tangga.

JA yang masih ingin memperbaiki rumah tangganya datang ke rumah mertuanya untuk menemui istrinya.

Sejak pisah ranjang, istrinya memilih tinggal bersama kedua orang tuanya, di Jalan Banyiur Luar, Kecamatan Banjarmasin Barat.

"Dilakukan pembakaran oleh pelaku yang mana awalnya ada cekcok dengan istrinya, ya masalah keluarga," ungkapnya.

Kini, JA meringkuk di sel tahanan Polsek Banjarmasin Barat.

Usahanya untuk kembali membina rumah tangga dengan istrinya semakin tipis.

Baca juga: Sempat Bakar Ban, Demo Mahasiswa Tolak Omnibus Law Bubar karena Hujan Deras

Dia malah terancam hidup dipenjara selama 12 tahun akibat perbuatannya membakar rumah mertuanya.

Diberitakan sebelumnya, seorang suami di Banjarmasin, Kalsel, nekat membakar rumah mertuanya lantaran istrinya menolak rujuk dan ingin bercerai.

Kejadian itu terjadi di Jalan Banyiur Luar, Banjarmasin Barat pada, Sabtu (17/10/2020) dinihari.

Dua rumah selain rumah mertuanya juga ikut dilalap api.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com