Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

328 Santri di Banyumas Terjangkit Covid-19, 20 Sudah Sembuh

Kompas.com - 01/10/2020, 12:15 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PURWOKERTO, KOMPAS.com - Santri salah satu pondok pesantren (Ponpes) di Kelurahan Purwanegara, Kecamatan Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, yang sembuh dari infeksi virus corona (Covid-19) terus bertambah.

Sekda Banyumas Wahyu Budi Saptono menyampaikan, terdapat tiga santri yang kembali dinyatakan sembuh.

"Dari 328 kasus, yang sudah sembuh sebanyak 20," kata Wahyu saat konferensi pers bersama Forum Komunikasi Pondok Pesantren di Pendapa Sipanji Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Kamis (1/10/2020).

Baca juga: Santri Terpapar Covid-19 di Banyumas Tambah Jadi 328, Semuanya Sehat

20 santri tersebut, masing-masing 17 santri dirawat di RSUD Banyumas dan tiga santri dirawat di RS Siaga Medika Banyumas.

"Insyaallah hari ini dilakukan penjemputan tiga santri yang dirawat di RS Siaga Medika Banyumas," ujar Wahyu.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Banyumas Sadiyanto berharap santri yang sembuh jumlahnya terus bertambah.

"Kalau santri daya tahan tubuhnya baik, karena masih muda-muda, sehingga bisa cepat sembuh, beda dengan yang komorbid. Dalam satu minggu kita evaluasi banyak yang sembuh, mudah-mudahan ke depan juga semakin banyak yang sembuh," kata Sadiyanto.

Sadiyanto mengatakan santri yang terpapar Covid-19 diisolasi di beberapa tempat, antara lain di Balai Diklat Baturraden, Pondok Slamet Baturraden, Wisma Wijayakusuma Baturraden dan di beberapa rumah sakit.

Baca juga: 48 Santri dari 3 Ponpes di Sleman Positif Covid-19

Diberitakan sebelumnya, sebagian santri dari salah satu Ponpes di Kabupaten Banyumas, yang terinfeksi Covid-19 dinyatakan sembuh.

"Yang sudah sembuh dari ponpes tersebut ada 17," kata Bupati Banyumas Achmad Husein melalui pesan singkat, Selasa (29/9/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com