Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Polisi di Gunungkidul Positif Terjangkit Covid-19

Kompas.com - 06/04/2020, 17:21 WIB
Markus Yuwono,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com- Seorang polisi yang baru dilantik di Kecamatan Playen, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, tidak bisa langsung bertugas untuk melayani masyarakat.

Polisi berusia 18 tahun ini harus menjalani isolasi di rumahnya karena dinyatakan positif terjangkit virus corona.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul Dewi Irawaty mengatakan, polisi tersebut sempat berkunjung ke Jakarta pada 2 Maret 2020 untuk mengantarkan keluarganya.

Baca juga: Sinkhole Muncul di Gunungkidul, Seorang Petani Terperosok dalam Lubang

Kepergiannya ke Jakarta berlangsung setelah dilantik sebagai polisi di Sekolah Polisi Negara (SPN) Selopamioro, Imogiri, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Sesampai di Jakarta, polisi itu langsung kembali ke Gunungkidul. Dalam perjalanan pulang, dia sempat beberapa kali mampir di rumah makan.

"Sepulang dari Jakarta sempat bertemu dengan satu dan dua orang teman-temannya di Wonosari," ucap Dewi melalui video conference, Senin (6/4/2020).

Polisi ini baru merasakan demam dan nyeri persendian pada 8 Maret 2020. Namun, masih berkegiatan di SPN Selopamioro Bantul.

Baca juga: Wakil Bupati Gunungkidul: Pemudik Jangan Dipersekusi

Rumah Sakit Bhayangkara DIY baru mengisolasinya pada 26 Maret 2020.

"Pada tanggal 31 maret 2020, rapid test negatif, tetapi swab tenggorokannya masih belum ada hasilnya sehingga yang besarngutan dipulangkan," kata Dewi.

 

Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKLPP) Yogyakarta baru mengeluarkan hasil swab tenggorokan polisi ini pada Sabtu (4/4/2020).

Pemeriksaan laboratorium itu menyatakan polisi itu positif terjangkit virus corona.

"(Pasien) masih di rumah saat ini, nanti sore akan koordinasi di RS Panti Rahayu," kata Dewi.

Dinas Kesehatan Gunungkidul kemudian memeriksa anggota keluarga polisi itu.

Baca juga: Pemkab Gunungkidul Suplai Makanan untuk Keluarga Pasien Positif Corona

Dewi mengatakan, ayah, ibu, adik, dan asisten rumah tangga polisi itu dinyatakan negatif dari Covid-19 berdasarkan rapid test.

Hingga Senin (6/4/2020) ada dua orang di Gunungkidul yang positif terjangkit virus corona. Satu di antaranya sembuh dan sudah dipulangkan.

Selain itu, ada 32 pasien dalam pengawasan (PDP) di Gunungkidul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com