Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayat yang Ditemukan Membusuk di Jember, Ternyata Kerabat Pemilik Rumah

Kompas.com - 11/03/2020, 12:48 WIB
Dheri Agriesta

Editor

JEMBER, KOMPAS.com – Sumar, warga Dusun Congapan, Desa Karangbayat, Kecamatan Sumberbaru, melaporkan penemuan mayat yang telah membusuk di rumahnya pada Selasa (10/3/2020).

Sumar melaporkan penemuan mayat itu kepada perangkat desa setempat.

Perangkat desa pun meneruskan laporan itu kepada polisi.

"Dia melaporkan ada laki-laki meninggal dunia dalam keadaan bau sudah tidak sedap (hampir membusuk)," kata Kapolsek Sumberbaru AKP Subagio kepada Kompas.com, Rabu (11/3/2020).

Baca juga: Warga Laporkan Penemuan Mayat Membusuk di Rumahnya, Korban Diperkirakan Telah 4 Hari Meninggal

Penemuan mayat itu sempat membuat geger masyarakat Dusun Congapan.

Polisi pun menurunkan tim untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Subagio menyebut, korban diketahui bernama Zeli (55). Mayat itu diperkirakan meninggal sekitar empat hari.

Zeli, kata Subagio, masih memiliki hubungan kerabat dengan pemilik rumah, Sumar.

Polisi masih mendalami kasus penemuan jenazah ini.

“Betul, ini masih kami dalami bersama Resmob, karena sampai sekarang dalam lidik,” tutur dia.

 

Polisi juga akan meminta keterangan Sumar sebagai pemilik rumah.

Sebab, Sumar diketahui berada di rumah selama empat hari terakhir.

“Masih kami kembangkan, karena pemilik rumah baru melapor setelah ada mayat selama beberapa hari di rumahnya,” jelas Subagio.

Polisi masih belum mengetahui penyebab kematian mayat tersebut. Jenazah Zeli pun telah dibawa ke rumah sakit untuk diautopsi.

Baca juga: Di Dompet Bapak Ada Uang, Maaf Ya Nak, Jaga Adikmu, Jaga Baik-baik

Polisi juga telah meminta keterangan beberapa warga di sekitar rumah Sumar.

"Pemilik rumah cenderung tertutup dan tidak bersosialisasi," kata dia.

 

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Jember, Bagus Supriadi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com