Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMKG Ingatkan Potensi Bencana pada Musim Hujan, Ini yang Perlu Diperhatikan

Kompas.com - 11/11/2019, 14:16 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

CILACAP, KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat agar selalu waspada mengenai potensi terjadinya bencana pada musim hujan.

Kepala Kelompok Teknisi Stasiun Meteorologi BMKG Cilacap, Jawa Tengah, Teguh Wardoyo mengatakan, bencana yang berpotensi pada musim hujan yaitu tanah longsor, banjir dan angin puting beliung.

"Kami ingatkan terkait potensi bencana alam di awal musim hujan ini, antara lain longsor. Tanah yang lama kering, kemudian diguyur hujan menerus, rentan mengalami pergerakan tanah atau longsor," kata Teguh saat dihubungi, Senin (11/11/2019).

Baca juga: Penjelasan BMKG soal Angin Kencang Merobohkan Atap Stadion Arcamanik

Selain potensi longsor, menurut Teguh, pada musim hujan juga rawan terjadi bencana banjir.

Banjir berpotensi terjadi akibat luapan air sungai, karena curah hujan yang tinggi.

"Kerentanan bencana alam itu penting untuk menjadi perhatian bersama, terutama bagi warga yang tinggal di daerah rawan bencana, kami minta untuk selalu waspada," ujar Teguh.

Untuk mengantisipasi bencana, BMKG terus berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

"Kami aktif berkoordinasi dengan jajaran pemerintah daerah, terutama BPBD. Informasi prakiraan cuaca juga rutin diinformasikan kepada masyarakat," ujar Teguh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com