Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Fatia, Tak Malu Jualan Kue Demi Mimpi Go Internasional

Kompas.com - 06/07/2019, 21:53 WIB
Ari Widodo,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

Martono, sang ayah, ketika diwawancarai Kompas.com mengatakan bahwa hanya dia satu satunya tulang punggung keluarga. Martono bersyukur atas kemandirian yang ditunjukkan Fatia.

“Hanya saya yang bekerja, penghasilan saat itu belum seberapa karena saya diangkat PNS juga belum terlalu lama. Uang bulanan Fatia hanya 1 juta, untuk kehidupan di kota besar kan tidak cukup, tapi Fatia tidak mengeluh,” ujar Martono.

Ternyata, selama ini uang kiriman dari orang tuanya tidak digunakan sama sekali oleh Fatia. Jatah bulanan tersebut ditabung sebagai modal awal menuju cita citanya yang mulia.

Hal yang lebih mengharukan, sejak masih SMP tabungan Fatia selalu digunakan untuk membeli kambing setiap Idul Adha.

Disinggung tentang impiannya di masa mendatang, Fatia ingin mendirikan komunitas bagi anak anak jalanan, terutama di bidang pendidikannya. Saat ini Fatia sudah memulai dengan bergabung bersama berbagai komunitas peduli anak jalanan.

Terakhir, ia berpesan kepada sesama generasi emas bangsa untuk bisa menjunjung nama Indonesia di kancah dunia. Fatia mengingatkan bahwa hal itu bukan hal yang sulit jika mau berusaha.

“Kalau bosan dengan pembelajaran yang itu itu saja di sekolah, berhentilah sejenak dengan menggali potensi diri dari sisi yang lain. Jangan memaksa diri untuk selalu belajar di kelas, sebab ilmu ada di mana-mana," tutup Fatia sambil tersenyum manis.

Baca juga: Kisah Buruh Bangunan Berhasil Kuliahkan Anak di Teknik Nuklir UGM

Baca juga: Kisah Nenek Berusia 101 Tahun yang Setia Membuat Gerabah walau Dihargai Rp 1.000 Per Buah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com