Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta di Balik Kisah Sukses Heru Si Peternak Ikan Cupang, Untung Rp 15 Juta Per Bulan hingga Bantu Cegah DBD

Kompas.com - 04/02/2019, 08:21 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
Khairina

Tim Redaksi

3. Permintaan meningkat saat musim penyakit DBD

Saat ini di sejumlah daerah di Indonesia sedang banyak terjadi kasus DBD. Untuk itu, Heru kebanjiran order ikan cupang untuk program ikanisasi.

Jika pada waktu-waktu sebelumnya per minggu hanya sekitar 1.000-1.500 ekor saat ini menjadi 4.000 ekor.

"Perangkat kelurahan maupun perangkat desa juga banyak yang beli," kata Heru.

Salah satu perangkat desa yang membeli ikan itu adalah Mugiono, Kepala Desa Gampenrejo Kabupaten Kediri.

Mugiono memborong hingga 1.000 ekor untuk keperluan ikanisasi di desa yang dia pimpin.

"Nanti dibagikan kepada warga," kata Mugiono.

Baca Juga: Selama Januari 2019, 8 Orang Penderita DBD Meninggal di Sulsel

4. Untung rata-rata Rp 15 juta per bulan

Ilustrasi uang receh dan uang koin rupiahSHUTTERSTOCK Ilustrasi uang receh dan uang koin rupiah

Dari hasil penjualan ikan cupang, Heru rata-rata meraup keuntungan Rp 15 juta per bulannya. Hal itu cukup memuaskan bagi Heru yang telah menekuni usaha ini selama beberapa waktu.

Selain itu, manfaat dari ikan cupang untuk membantu memberantas nyamuk Aedes aegypti juga menjadi motivasi Heru.

"Selain pembeli dari pedagang ikan biasa, banyak juga pembeli dari perangkat desa atau kelurahan untuk pemberantasan nyamuk," ungkap Heru Sulistio, Sabtu (2/2/2019).

Baca Juga: Ikan Cupang, Si Cantik yang Gemar Bertarung hingga Basmi Jentik

Sumber: KOMPAS.com (M Agus Fauzul Hakim)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com