Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Longsor, Jalan Takengon-Bireuen Aceh Diberlakukan Buka Tutup

Kompas.com - 11/12/2018, 11:14 WIB
Kontributor Takengon, Iwan Bahagia ,
Khairina

Tim Redaksi

BENER MERIAH, KOMPAS.com - Sedikitnya 2 unit mobil dan 2 unit sepeda motor terseret longsor di Jalan Nasional Takengon-Bireuen, Kampung Merie Satu, Kecamatan Wih Pesam, Kabupaten Bener Meriah, Aceh, Senin (10/12/2018) petang.

"Mobil yang pertama jenis Panther, sempat dibawa material longsor dan terperosok sekitar 3-4 meter dari badan jalan dan sudah dievakuasi dengan alat berat," kata Kepala Bidang Kedaruratan pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bener Meriah, Agus Ampera.

Hingga Selasa (11/12/2018) pukul 10.30 WIB, pihak terkait memberlakukan buka tutup jalan untuk masyarakat yang melintasi Jalan Takengon-Bireuen.

"Saat ini kami memberlakukan buka tutup di jalan ini, karena pembersihan material longsor dengan alat berat, karena masih ada sisa-sisa material di sekitar badan Jalan Takengon-Bireuen," kata Agus Ampera, Selasa (12/10/2018).

Baca juga: Penanganan Longsor di Cilandak Terkendala Medan yang Curam

Ia melanjutkan, hujan deras yang mengguyur daerah itu sejak Senin siang, menganggu akses transportasi, karena kendaraan dari dua arah yang berbeda terjebak material longsor, Senin, sekitar pukul 18.30 WIB.

"Sempat terjadi kemacetan panjang karena peristiwa ini, sebab longsor terjadi di beberapa titik tidak jauh dari lokasi semula. Material longsor terus berjatuhan dari atas tebing dan sudah dibersihkan dengan alat berat dari Bener Meriah dan dibantu dari Kabupaten Aceh Tengah," ucap Ampera.

Sebuah mobil Avanza warna putih yang sedang melintas juga sempat terseret dan tertimpa sebagian material longsor dari tebing yang ada di sekitar pinggiran jalan. Beruntung, Tim Reaksi Cepat (TRC) dengan sigap melakukan evakuasi kendaraan tersebut.

Sementara dua sepeda motor juga sudah dievakuasi oleh personel TRC yang berada di lokasi.

Tidak ada laporan korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, bencana longsor yang menutup badan jalan Takengon-Bireuen ini menutup badan jalan di beberapa titik, mulai dari arah Kampung Teritit hingga Merie Satu, Kecamatan Wih Pesam, hingga Kampung Merie Satu.

"Kami sudah menghubungi pihak Satker Pelaksana Jalan Nasional (PJN) Wilayah I Provinsi Aceh melalui Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) PU Aceh," ungkap Ampera, sembari menambahkan pihak yang dimaksud adalah penanggung jawab jalan nasional di kawasan tersebut.

Ia menjelaskan, sementara ini pihaknya sudah membersihkan material longsor yang menutupi badan jalan di tiga titik tersebut, jalan yang licin karena lumpur juga sudah dibersihkan dengan cara disiram oleh petugas pemadam kebakaran.

"Kami imbau pengendara roda empat dan roda dua yang melintasi Jalan Bireuen-Takengon agar berhati-hati ketika melintasi jalan yang dekat dengan tebing saat hujan terjadi," tambah Ampera.

Kompas TV Empat warga Desa Sidomulyo, Kecamatan Kebon Agung, Pacitan, Jawa Timur, meninggal dunia akibat longsor.<br /> <br /> Pencarian korban longsor yang terjadi pada Sabtu (8/12) pagi melibatkan tim SAR gabungan. Sebelum longsor terjadi, kawasan ini diguyur hujan deras.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com