Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Belajar Ceria, Banjiri Pesisir Sungai Musi dengan Gairah Membaca (1)

Kompas.com - 26/09/2018, 09:31 WIB
Iqbal Fahmi,
Caroline Damanik

Tim Redaksi

Evan dan delapan pendiri itu membutuhkan waktu berbulan-bulan untuk masuk ke dalam lingkungan sosial Kampung Sungai Pedado.

Bukan hal yang mudah untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat yang selama ini terbelakang dalam paradigma pendidikan.

Namun berkat proses yang panjang, RBC yang mereka gagas akhirnya resmi berdiri pada Maret 2014. Berbekal sebuah pondok milik masjid kampung yang hampir roboh, Evan dan rekan-rekannya mulai membanjiri pesisir Sungai Musi yang selama ini tak tersentuh dengan kampanye literasi.

“Tanpa diduga antusiasme masyarakat sangat positif, semakin hari semakin banyak anak-anak yang datang ke pondok RBC. Saat ini kami mendata sudah ada 150 anak yang bergabung bersama RBC,” ujarnya.

Baca juga: Cerita Tia yang Tak Peduli Tak Digaji agar Anak-anak Bisa Membaca (2)

Melalui publikasi di media sosial, komunitas RBC mendapat perhatian dari beragam kalangan. Satu per satu relawan menawarkan diri untuk bergabung. Bahkan sejak saat itu, banyak filantropis lokal yang tergerak mendonasikan dana dan buku kepada RBC.

“Empat tahun berjalan, kini sudah ada 100 relawan yang bergerak bersama kami. Anak-anak sudah tidak takut lagi belajar di dalam pondokan yang bisa roboh sewaktu-waktu. Sebab, berkat bantuan banyak pihak, RBC sudah memiliki gedung permanen yang berdiri di atas tanah wakaf tak jauh dari pondok yang lama,” tuturnya.

 

BERSAMBUNG: Mimpi Aldo di Rumah Baca Ceria, Ingin Jadi Penulis Andal meski Tak Bisa Bicara (2)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com