Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspadai, Gelombang Laut Aceh Bisa Capai 3,5 Meter

Kompas.com - 25/05/2017, 21:17 WIB
Masriadi

Penulis


ACEH UTARA, KOMPAS.com
—Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) Banda Aceh meminta masyarakat di kawasan pantai barat dan selatan Aceh untuk mewasdai gelombang laut yang dapat mencapai ketinggian hingga 3,5 meter selama empat hari ke depan.

"Tinggi gelombang bervariasi dari satu meter sampai 3,5 meter," sebut Prakirawan BMKG Banda Aceh Zakaria saat dihubungi per telepon, Kamis (25/5/2017).

Menurut Zakaria, gelombang tinggi itu akan terjadi di perairan kawasan Kabupaten Aceh Barat, Aceh Jaya, Nagan Raya, Aceh Barat Daya, Aceh Selatan, dan Simeulue. Selain itu, gelombang tinggi diprediksi juga bakal melanda pesisir Barat Sabang mendekati Selat Malaka.

Bersamaan dengan gelombang tinggi, di semua kawasan tersebut diperkirakan juga bakal terjadi hujan deras dan angin puting beliung.

Adapun untuk perairan kawasan Kabupaten Pidie, lanjut Zakaria, Pidie Jaya, Bireun, Aceh Utara, Kota Lhokseumawe, Aceh Timur, Kota Langsa dan Kabupaten Aceh Tamiang, ketinggian gelombang diperkirakan berkisar mulai 0,25 meter hingga 1 meter.

“Khususnya nelayan di kawasan barat dan selatan, Provinsi Aceh, ketinggian gelombang patut diwaspadai,” tegas Zakaria.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com