Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beternak "Rupiah" di Kampung Bebek Sidoarjo

Kompas.com - 15/03/2016, 07:14 WIB

Pengurus Kelompok Tani Sumber Pangan, Sulaiman (59), mengatakan, ada peternak yang konsentrasi pada produksi telur, ada pula yang memilih menjual telur asin karena memberikan nilai tambah pada usaha mereka. Sebagian peternak mulai belajar wirausaha untuk meningkatkan kesejahteraan.

"Saya selain produksi telur mentah juga mengolah menjadi telur asin karena harga jual lebih mahal. Apabila telur mentah dihargai Rp 2.500-Rp 2.600 per butir, telur asin siap makan bisa Rp 3.000 hingga Rp 3.100 per butir," tutur Sulaiman.

Roda ekonomi

Budidaya bebek yang berlangsung sejak lama ini menjadi penopang roda ekonomi masyarakat. Perputaran uang dari bisnis bebek tidak bisa dipandang remeh. Dengan asumsi harga telur mentah Rp 2.600-Rp 2.800 per butir dan produksi telur sebanyak 40.000 butir, jumlah uang beredar di desa itu mencapai Rp 104 juta per hari.

Pada musim kemarau, yakni April-September, perputaran uang dari penjualan telur bebek saja mencapai Rp 280 juta per hari. Uang beredar di Kampung Bebek semakin tinggi apabila ditambah hasil penjualan bebek potong yang Rp 25.000 per ekor.

Selain membuka peluang usaha bagi peternak dan produsen telur asin, Kampung Bebek Desa Kebonsari juga membuka lapangan kerja bagi tenaga tak berpendidikan. Rata-rata peternak mempekerjakan 2-5 pemelihara bebek.

"Sehari bisa dapat Rp 25.000 hingga Rp 30.000 dari upah kerja membantu pelihara bebek. Istri saya juga kerja jualan telur asin di warung-warung buat nambah penghasilan," kata Sutrisno, buruh angon bebek. Sutrisno tak pernah benar-benar angon atau menggiring bebek dari sawah ke sawah. Ini karena semua peternak memelihara bebeknya di kandang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com