Kepala Divisi Humas Polda Jawa Barat Kombes Martinus Sitompul mengatakan, dari ketujuh mahasiswa yang ditahan itu, terdapat seorang mahasiswa yang masih dirawat di Rumah Sakit Polri di Bandung.
"Untuk pemeriksaan, para pelaku masih diamankan di markas Polda Jabar. Mereka ditahan di sini untuk menjaga kondusifitas Tasikmalaya," jelas Martinus kepada wartawan, Selasa pagi.
Hal sama diungkapkan Kepala Polres Tasikmalaya AKBP Widjonarko, bahwa penanganan kasus ini berada di Polda Jabar. "Kita sudah mempersiapkan jika ada protes dari pihak PMII," katanya.
Diberitakan sebelumnya, puluhan mahasiswa dari Pergerakan Mahasiswa Muslim Indonesia (PMII) Kabupaten Tasikmalaya terlibat baku hantam dengan petugas kepolisian setempat, Jumat (22/11/2013) sore.
Aksi saling pukul terjadi saat sekelompok mahasiswa itu melakukan sweeping ruang kerja bupati dan merusak beberapa fasilitas ruangan kepala daerah tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.