Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puluhan Siswa di SMK Bengkulu Kesurupan

Kompas.com - 05/10/2013, 19:48 WIB
Kontributor Bengkulu, Firmansyah

Penulis


BENGKULU, KOMPAS.com - Puluhan siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 18 Kota Bengkulu, di Jalan Irian, mengalami kesurupan pada saat jam pelajaran Kejadian itu membuat panik siswa lain dan para guru.

Dari informasi yang berhasil dikumpulkan Kompas.com, kesurupan berawal dari salah seorang siswi yang berterian dan badan mengejang saat pelajaran berlangsung. Beberapa siswa lain coba membantu menenangkan siswi yang bersangkutan, namun bukannya berhasil justru siswa yang ikut membantu ikut kesurupan juga.

Beberapa guru tampak sibuk memanggil ustadz dan paranormal untuk mengobati puluhan siswa yang kersurupan itu. Para siswa yang kesurupan tersebut akhirnya di bawa ke ruang kesehatan sekolah yang kebetulan berada tidak jauh dari komplek sekolah.

Yamani salah seorang warga setempat mengatakan bahwa kejadian kesurupan tersebut telah terjadi sejak Jumat (04/10/2013). "Siswa yang kesurupan itu dapat diobati oleh ustadz kemarin tetapi entah mengapa mendadak pagi ini puluhan siswa kembali mengalami kesurupan," kata dia.

Beruntung, kejadian tidak berlangsung lama, dan kegiatan belajar mengajar bisa kembali dilajutkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com