Salin Artikel

Berikan Pelayanan Publik Prima, Pemkab HST Terima Apresiasi dari Gubernur Kalsel

KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Tengah (HST) menerima apresiasi dari Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) pada acara Indeks Pelayanan Publik 2023.

Penghargaan tersebut diberikan karena Pemkab HST berhasil mencetak indeks pelayanan publik sebesar 4,52.

Apresiasi diserahkan langsung oleh Gubernur Kalsel Sahbirin Noor kepada Wakil Bupati HST Mansyah Sabri dalam acara Rapat Koordinasi (Rakor) Pelayanan Publik se-Kalsel Tahun 2024 di Gedung Mahligai Pancasila, Banjarmasin, Kalsel, Selasa (21/5/2024).

Didampingi Inspektorat, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda), dan Kepala Bagian (Kabag) Organisasi, Wakil Bupati HST Mansyah Sabri menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kerja sama dan dukungan dari semua pihak.

“Diraihnya prestasi membanggakan tersebut tak lepas dari kinerja maksimal aparatur sipil negara (ASN) di Kabupaten HST serta peran berbagai pihak yang telah memberikan dukungan,” ucap Mansyah melalui siaran persnya, Rabu (22/5/2024).

Mansyah berharap, raihan tersebut dapat menjadi motivasi bagi Pemkab HST agar bisa meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Terima kasih apresiasinya kepada seluruh pihak yang telah bersinergi menerapkan pelayanan publik berkualitas di Bumi Murakata. Apa yang sudah kita capai harus dipertahankan," ujarnya.

Seperti diketahui, berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) Nomor 795 Tahun 2023 tentang Hasil Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP), Pemkab HST masuk peringkat keenam Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik di tingkat Kabupaten atau Kota secara nasional.

Hasil nilai PEKPPP tersebut, yakni di Kecamatan Labuan Amas Utara dengan indeks 4,46 (A-), Dinas Sosial Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana dengan indeks 4,42 (A-), dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) H Damanhuri Barabai dengan indeks 4,67 (A). Untuk itu, nilai indeks rata-rata Pemkab HST mencapai nilai 4,52 (A). 

Atas capaian tersebut, Sahbirin Noor memberikan apresiasi kepada Pemkab HST. Ia mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel terus berkomitmen untuk melaksanakan reformasi birokrasi secara konsisten dan berkelanjutan.

“Komitmen kami adalah memberikan apresiasi dan penghargaan pada instansi yang sudah berprestasi dengan memberikan pelayanan publik yang berkualitas dan berinovasi,” ujar Sahbirin.

Sahbirin mengajak kepada seluruh peserta rakor untuk senantiasa berkomitmen pada tujuan yang sama, yakni mencapai demokrasi yang bersih, efektif, dan berdaya saing dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

https://regional.kompas.com/read/2024/05/22/210346178/berikan-pelayanan-publik-prima-pemkab-hst-terima-apresiasi-dari-gubernur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke