Salin Artikel

Perahu Jukung Meledak dan Terbakar di Sungai Musi, 1 Orang Tewas

Peristiwa ini membuat geger warga Palembang, terlebih saat rekaman kejadian diunggah ke media sosial, salah satunya akun Instagram @palembang.update.

Camat Seberang Ulu 1 Palembang Mukhtiar Hijrun mengatakan, berdasarkan informasi yang ia dapatkan, kejadian tersebut bermula saat jukung hendak mengisi BBM di SPBU terapung.

Namun, SPBU tersebut sudah tutup karena malam hari. Jukung tersebut kemudian hendak memutar balik.

Kemudian, terjadi ledakan di bagian ruang mesin dan menimbulkan api.

"Mesinnya tiba-tiba meledak, suara cukup besar hingga terdengar sampai seberang," kata Hijrun.

Jukung tersebut dikabarkan berisi empat orang. Saat ini diketahui bahwa satu orang meninggal, dua dilarikan ke rumah sakit, serta satu masih hilang.

Korban yang hilang ini masih dicari oleh tim SAR gabungan.

"Belum tahu jukung itu membawa barang apa, beberapa korban sekarang sudah di rumah sakit," ujar Hijrun.

Kapolrestabes Palembang Kombes Harryo Sugihartono bersama Kapolda Sumsel Irjen Albertus Rachmad Wibowo mendatangi lokasi kejadian.

Menurut Harryo, kasus tersebut saat ini masih diselidiki. "Untuk identitas para korban masih didata," kata dia.

"Ada empat orang di dalam jukung tersebut satu hilang dua dirawat dan satu meninggal," sebut Kapolrestabes.

https://regional.kompas.com/read/2024/04/02/072407078/perahu-jukung-meledak-dan-terbakar-di-sungai-musi-1-orang-tewas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke