Salin Artikel

Mengintip Merti Dusun Sumbersari, Syukuran Hasil Bumi yang Digelar Dua Tahun Sekali

Salah satu yang masih dipelihara hingga saat ini yakni Merti Dusun atau biasa disebut dengan bersih dusun.

Budaya ini sudah ada sejak puluhan tahun dan masih lestari di Dusun Sumbersari, Desa Kaligono, Kecamatan Kaligesing, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

Sejak pagi, warga Dusun Sumbersari telah berkumpul di lapangan dusun setempat untuk mengarak hasil bumi atau disebut dengan Jolen. Dengan berbusana adat, warga berduyun-duyun mengarak Jolen ke rumah kepala dusun setempat.

7 Jolen tersebut berisi aneka hasil bumi warga setempat. Mulai dari sayur-sayuran hingga buah-buahan.

"Acara ini hanya dilakukan setiap 2 tahun sekali, kami mengarak Jolen yang nantinya akan diperebutkan oleh warga," kata Kepala Dusun Sumbersari, Surono, Senin (29/1/2024).

Sesampainya di rumah kepala dusun setempat, Jolen berupa hasil bumi tersebut dipertontonkan kepada warga yang hadir.

Sebelum diperebutkan, 7 Jolen tersebut didoakan oleh sesepuh Dusun Sumbersari.

"Ini sebagai wujud syukur, atas anugerah kesehatan, rezeki, dan hasil bumi yang melimpah yang kami terima,” kata Surono.

Selain itu, lanjut Surono, hajatan ini sekaligus sebagai doa keselamatan bagi seluruh potensi alam di dusun itu. Ia berharap dengan sedekah bumi ini alam akan terus memberi manfaat bagi warga.

"Di tengah kemajuan zaman, tradisi ini akan terus kita lestarikan, ke depan kita berharap ini akan menjadi daya tarik wisata bagi desa kami," kata dia.

Surono menambahkan, sebagai salah satu dusun penghasil durian, pihaknya menyediakan satu gunungan durian besar yang dibagikan kepada warga yang hadir.

Merti dusun kali ini juga menampilkan sejumlah kesenian dan tari-tarian yang ditampilkan oleh masyarakat dusun setempat.

Penampilan karang taruna dengan menggunakan perkusi dari barang bekas juga tak kalah menarik perhatian warga.

"Ini adalah kreatifitas anak-anak muda di sini, mereka membuat alat-alat musik dari barang bekas dan tadi juga ditampilkan," pungkasnya.

https://regional.kompas.com/read/2024/01/30/055758778/mengintip-merti-dusun-sumbersari-syukuran-hasil-bumi-yang-digelar-dua-tahun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke