Salin Artikel

Pj Gubernur NTT Berencana Hentikan Kebijakan Masuk Sekolah Pukul 05.30 Pagi

Kebijakan tersebut diberlakukan saat masa kepemimpinan mantan gubernur Nusa Tenggara Timur Viktor Bungtilu Laiskodat.

"Kebijakan masuk sekolah pukul 05.30 Wita akan kita tinjau kembali," kata Ayodhia kepada wartawan, Selasa (19/9/2021).

Dia mengaku, tidak menutup kemungkinan kebijakan tersebut bakal dihentikan.

Ayodhia juga berencana akan melihat langsung sekolah-sekolah yang selama ini menjalankan kebijakan tersebut, Rabu (20/9/2023).

Menurutnya, kebijakan itu akan dipelajari. Dia juga meminta Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan NTT, meninjau kembali kebijakan tersebut.

Pihaknya akan melakukan komparasi dengan beberapa negara dengan sistem pendidikan terbaik di dunia seperti Finlandia, Jepang, dan Jerman.

Sebelumnya diberitakan, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat menekankan kepada SMA di wilayah NTT untuk masuk sekolah pukul 05.00 Wita.

Kebijakan yang sempat menuai pro dan kontra itu kemudian dilaksanakan. Para siswa masuk pukul 05.30 Wita setiap harinya.

https://regional.kompas.com/read/2023/09/19/211853278/pj-gubernur-ntt-berencana-hentikan-kebijakan-masuk-sekolah-pukul-0530-pagi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke