Salin Artikel

BMKG: Waspada Ancaman Banjir Pesisir di Wilayah Sulawesi Utara dan Sekitarnya

MANADO, KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan informasi perkembangan cuaca terkini di wilayah perairan Sulawesi Utara dan sekitarnya, Selasa (13/4/2021).

Koordinator Bidang Observasi dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi Maritim Bitung Ricky Daniel Aror menjelaskan, kondisi terkini terdapat sirkulasi sistem tekanan rendah 1008 hPa di Utara Papua.

"Angin bergerak dari arah barat daya hingga barat laut dengan kecepatan rata-rata 6 - 15 knot," katanya dalam keterangan tertulis, Selasa.

Awan-awan konfektif terbentuk di daerah pertemuan massa udara yaitu di Utara Sulawesi, Maluku Utara dan Utara Papua.

"Tinggi gelombang kategori sedang di perairan Kepulauan Sangihe dan Talaud, serta Laut Maluku bagian Utara," ujarnya.

Ia menambahkan, dengan kondisi ini, sistem tekanan rendah di Utara Papua diprakirakan akan mengalami penurunan tekanan dan berpeluang menjadi badai tropis.

"Kecepatan angin cenderung meningkat secara bertahap hingga puncaknya pada 18 April 2021. Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang untuk sepekan kedepan. Tinggi gelombang laut mengalami peningkatan hingga puncaknya pada 18 April 2021," jelasnya.

Untuk itu, lanjut dia, BMKG mengeluarkan peringatan dini. Waspada hujan disertai petir yang bisa terjadi beberapa hari ke depan.

"Waspada angin kencang dan gelombang tinggi bahkan dapat mencapai kategori sangat tinggi (4,0-6,0 meter) di wilayah perairan Kepulauan Sitaro, Sangihe dan Talaud, serta Laut Maluku bagian Utara. Waspada terhadap ancaman banjir pesisir yang dapat terjadi pada saat bersamaan dengan fase pasang air laut," imbaunya.

https://regional.kompas.com/read/2021/04/13/154405578/bmkg-waspada-ancaman-banjir-pesisir-di-wilayah-sulawesi-utara-dan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke