Salin Artikel

Kabar Baik, 11 Pasien Positif Corona Sembuh di Jatim, Total 57 Orang

Sebanyak 11 pasien dinyatakan sembuh di Jawa Timur dalam 24 jam terakhir.

Rinciannya, dua dari Sidoarjo, satu dari Kabupaten Kediri, satu dari Jember, satu dari Kota Kediri, dua dari Kota Surabaya, dan empat dari Situbondo.

Sehingga, total 57 pasien positif telah dinyatakan sembuh di Jawa Timur hingga saat ini.

"Kami apresiasi kepada semua pihak terutama tenaga medis yang tidak kenal lelah bekerja di garis depan," kata Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Kamis.

Sementara itu, jumlah pasien positif corona bertambah menjadi 233 kasus di Jawa Timur. Terdapat penambahan 27 kasus baru dalam 24 jam terakhir di Jawa Timur.

Sebanyak 27 pasien baru itu berasal dari, dua kasus di Lumajang, tiga kasus di Gresik, satu kasus di Bangkalan, satu kasus Nganjuk, dua kasus Tulungagun, dua kasus Sidoarjo, dua di Jombang, dua di Ponorogo, satu di Kediri, sembilan di Surabaya, satu di Pacitan, dan satu di Bojonegoro.

Dari 233 pasien positif, sebanyak 149 pasien masih dalam perawatan di rumah sakit rujukan.

Sementara pasien dalam pengawasan (PDP) menjadi 1.260 orang, dengan jumlah pasien yang masih diawasi sebanyak 831 orang, dan orang dalam pemantauan (ODP) bertambah menjadi 13.006 dengan jumlah orang yang masih dipantau sebanyak 8.399 orang.

Pemprov Jatim juga menambah jumlah rumah sakit rujukan Covid-19.

"Alhamdulillah sudah ada 10 rumah sakit lagi yang bergabung menjadi rumah sakit rujukan, dari semula 75 rumah sakit sekarang menjadi 85 rumah sakit di seluruh Jawa Timur dengan total bed isolasi dan nonisolasi mencapai 13.957 bed," terang Khofifah.

https://regional.kompas.com/read/2020/04/09/22542351/kabar-baik-11-pasien-positif-corona-sembuh-di-jatim-total-57-orang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke