Salin Artikel

Jalan Poros Nasional Bontang-Kutai Timur Amblas

SAMARINDA, KOMPAS.com - Jalan poros nasional yang menghubungkan Kota Bontang-Kutai Timur amblas, Kamis (12/3/2020).

Kejadian tersebut sempat membuat arus lalu lintas tersendat.

Macet panjang mengular sepanjang jalur akibat kejadian itu.

Petugas kepolisian dari Polresta Kutai Timur menurunkan petugas lalu lintas merekayasa arus lalu lintas.

"Kami buka tutup satu jalur saja," ungkap Kapolres Kutai Timur AKBP Indras Budi Purnomo saat dihubungi Kompas.com, Kamis.

Indras mengatakan, titik amblas persis di kilometer 7 Jalan Bontang-Sangatta, ibu kota Kabupaten Kutai Timur.

Kedalaman amblas jalan kurang lebih tiga meter dengan lebar sekitar lima meter.

"Petugas juga memasang tanda peringatan lalu lintas agar pengguna jalan tahu ada tanah amblas," jelas dia.

Penyebab jalan amblas tersebut diduga ada degradasi tanah atau terjadi penurunan kondisi kondisi jalan.

Pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kutai Timur dan Balai Pembangunan Jalan Nasional (BPJN) Wilayah XII Kalimantan.

Kepala Dinas PUPR Kutai Timur Aswandini Eka Tirta mengatakan, pihaknya sudah koordinasi dengan BPJN Wilayah XII dan sudah ditangani.

"Mereka (BPJN) sudah turun kok. Sudah diperbaiki," kata dia saat dihubungi Kompas.com, terpisah.

Selanjutnya, untuk rencana perbaikan dan lainnya, kata Aswandini, menjadi urusan BPJN Wilayah XII Kalimantan.

https://regional.kompas.com/read/2020/03/12/19592811/jalan-poros-nasional-bontang-kutai-timur-amblas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke