Salin Artikel

500 Hektare Padi di Luwu Rusak Terendam Banjir

LUWU, KOMPAS.com – Sebanyak 500 hektare tanaman padi sawah di Luwu mengalami kerusakan akibat diterjang banjir. Banjir menggenangi areal persawahan sejak Kamis (13/06/2019).

Akibat luapan sungai Suli dan Sungai Keppe di 4 kecamatan yakni Kecamatan Suli, Kecamatan Suli Barat, Kecamatan Larompong dan Kecamatan larompong Selatan. 

Kepala Bidang Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Luwu, Masri mengatakan bahwa terdapat 500 hektar tanaman padi sawah yang rusak akibat diterjang banjir di 4 kecamatan.

“Untuk lahan pertanian yang terendam di 4 kecamatan yakni ada 300 hektar di Kecamatan Larompong dan Larompong Selatan dan 200 hektar di Kecamatan Suli dan Kecamatan Suli Barat,” katanya, saat ditemui di lokasi banjir, Jumat (14/6/2019).

Sementara jumlah rumah yang terendam BPBD Luwu mendata, ada ribuan rumah yang terendam dan terdampak banjir di 4 kecamatan di Luwu.

“Kami sementara masih mendata jumlah rumah yang terdampak banjir, saat ini sudah lebih dari seribu rumah yang terdata,” ucapnya.

Daerah yang terendam banjir di Luwu akibat meluapnya Sungai Suli dan Sungai Keppe yakni,

1. Kecamatan Larompong Selatan

Desa Dadeko

Desa Temboe

Desa sampano

Desa Salusana

2. Kelurahan Larompong

Desa Keppe

Desa Buntumatabing

3. Kecamatan Suli

Kelurahan Suli

Desa Botta

Desa Lempopacci

Desa Buntu Kunyi

4. Kecamatan Suli Barat

Desa Lindajang

Desa Buntu Barana

Desa Tobolong

https://regional.kompas.com/read/2019/06/14/14124371/500-hektare-padi-di-luwu-rusak-terendam-banjir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke