Salin Artikel

Warga Lubuk Dingin Sumsel Heboh, 5 Ekor Harimau Masuk Kebun Durian

Kabar itupun didapatkan oleh pihak Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumsel. Untuk memastikan informasi yang didapatkan dari warga, mereka langsung memasang kamera pemantau di lokasi kebun.

Kepala BKSDA Sumsel Genman Hasibuan mengatakan, dari keterangan yang ia terima warga melihat lima ekor harimau tersebut saat sedang berada di kebun durian untuk menunggu buah berduri itu jatuh.

Mendadak lima ekor harimau yang terdiri dari dua ekor anakan dan tiga ekor induknya terlihat oleh warga.

"Dari keterangan yang kami terima, lima ekor harimau itu menurut warga sering memakan buah durian yang jatuh. Tapi ini masih diselidiki," kata Genman, saat dikonfirmasi, Kamis (17/1/2019).

Hasil pantauan kamera trap yang telah dipasang disejumlah titik yang diduga jadi jalur harimau akan memastikan kabar tersebut. Namun, iapun mengimbau kepada warga agar untuk tetap waspada ketika berada di kebun.

"Nanti hasil pantauan kamera trap akan dilihat, apakah harimau atau bukan. Kita pastikan dulu," ujarnya.

Selain itu, iapun mengimbau kepada warga untuk tidak melakukan perburuan terhadap satwa yang dilindungi tersebut.

"Kalau ada yang melihat kami sarankan jangan diburu atau dibunuh, karena ini hewan dilindungi," kata dia.

https://regional.kompas.com/read/2019/01/17/17415921/warga-lubuk-dingin-sumsel-heboh-5-ekor-harimau-masuk-kebun-durian

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke