Kepada Kompas.com, Anang mengatakan, lagu itu diciptakan bersama rekannya, Fyan Ahmad. Perlu waktu kurang lebih satu bulan untuk menciptakan lagu tersebut. “Saya bersama Fyan Ahmad menciptakan lagu itu kurang lebih satu bulan,” ujarnya, Rabu (4/4/2018).
Anang mengaku sengaja menciptakan lagu tersebut sebagai bentuk kontribusinya sebagai Warga Jawa Timur yang menginginkan perubahan kepemimpinan.
“Aku sebagai warga Jawa Timur ingin ada perubahan kepemimpinan yang bisa membawa Masyarakat Jawa Timur lebih sejahtera,” ungkapnya.
Lagu berdurasi dua menit tersebut, terinspirasi dari perjalanan karier Pasangan Khofifah-Emil, yang selama ini memiliki rekam jejak yang baik.
“Kita tahu lah, kontribusi Bu Khofifah seperti apa, Mas Emil juga begitu. Lagu yang saya ciptakan ini merupakan cerminan dari duet pasangan tersebut,” kata suami Ashanty ini.
Anang menambahkan, saat proses rekaman lagu tersebut, dirinya mengajak Ashanty, Aurel, serta Emil Dardak. “Saya sengaja ajak Mas Emil juga untuk ikut rekaman lagu tersebut,” tutupnya.
https://regional.kompas.com/read/2018/04/04/19532851/menangkan-khofifah-anang-hermansyah-ciptakan-lagu
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan