Salin Artikel

Perbaikan Lapas Banda Aceh Butuh Anggaran Rp 2,5 Miliar

"Kami akan segera membentuk tim khusus untuk merehabilitasi Lapas Banda Aceh," ujar Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Sri Puguh Budi Utama, dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (7/1/2017).

Menurut Sri, kebakaran yang terjadi menyasar ke ruang dan server data warga binaan dan sarana penting lainnya. Namun, saat ini server sudah diperbaiki, menyusul pembangunan beberapa sarana lainnya, termasuk blok hunian yang juga dalam kondisi mengkhawatirkan.

Selain pemulihan fisik bangunan, penambahan beberapa fasilitas lain menjadi prioritas, seperti matras tidur, HT, borgol, senjata pendek dan bubuk merica sebagai kelengkapan pengamanan.

Sri mengatakan, adanya dugaan kuat keterlibatan petugas lapas pada insiden kerusuhan tersebut menjadi catatan utama rekonstruksi total Lapas Banda Aceh.

"Penegakan integritas petugas pemasyarakatan harus lebih ditingkatkan. Penguatan kapasitas pegawai secara rutin dan terus-menerus, mulai dari pimpinan hingga level terbawah," kata Sri.

https://regional.kompas.com/read/2018/01/07/09574191/perbaikan-lapas-banda-aceh-butuh-anggaran-rp-25-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke