Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tertiup Angin, Penyebab Prajurit Kopassus Gagal Mendarat

Kompas.com - 09/02/2017, 15:10 WIB

SEMARANG, KOMPAS.com — Jenazah penerjun Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI Angkatan Darat, Sersan Satu Danang Kusuma (29), ditemukan di sekitar Pantai Cipta, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (8/2/2017) pagi.

Korban gagal mendarat di target awal penerjunan, yakni Pantai Marina, setelah tertiup angin kencang sehingga akhirnya jatuh ke laut dan terseret gelombang besar.

Kepala Penerangan Komando Daerah Militer IV/Diponegoro Kolonel (Inf) Dwi Endro Sasongko, di Semarang, mengatakan, setelah ditemukan, jenazah dibawa ke Rumah Sakit TNI Bhakti Wira Tamtama Semarang untuk selanjutnya disemayamkan di Pangkalan Udara Utama Ahmad Yani.

Jenazah akan dimakamkan di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, Kamis (9/2/2017). (dit)

(Baca juga: Prajurit Kopassus yang Hilang Saat Terjun Payung Ditemukan Tewas)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com