Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pamit Melaut ke Istri dan Belum Kembali, Nelayan Dilaporkan Hilang

Kompas.com - 19/07/2016, 11:29 WIB
Rahmat Rahman Patty

Penulis

AMBON,KOMPAS.com - Seorang nelayan asal desa Labuang, Kecamatan Namrole, Kabupaten Buru Selatan, Maluku, bernama Abdul Kadir Henaulu (30), dilaporkan hilang saat melaut di perairan tak jauh dari desanya.

Kadir dinyatakan hilang sejak dia pergi melaut pada Jumat pekan lalu. Saat itu dia tidak juga kembali ke rumahnya hingga saat ini.

Kapolsek Namrole, AKP Amin mengungkapkan, korban meminta izin dari istrinya, Hadija Suneth, untuk melaut pada Jumat pagi. Namun, setelah pergi, dia tidak juga kembali.

Amin mengatakan, saat itu kondisi laut memang sedang tidak bersahabat karena cuaca buruk dan gelombang yang tinggi.

“Karena suaminya tidak juga kembali Hadija lalu melaporkan kejadian itu ke polisi,”ujarnya saat dihubungi, Selasa (19/7/2016).

Dia mengaku, dari keterangan yang didapat, korban pergi melaut dengan menggunakan perahu ketintin sekira pukul 03.00 WIT dinihari. Namun hingga malam harinya korban tak kunjung kembali.

Menurut Amin, pihaknya sempat berkoordinasi dengan Polres Buru dan pemerintah kabupaten setempat untuk melakuka pencarian terhadap korban. Namun setelah pencarian dilakukan di sepanjang perairan dan pesisir pantai desa itu korban tidak juga ditemukan.

“Dikhawatirkan korban terdamar kea rah Leksula atau Kepala Madang, karena kondisi arus memang sagat kuat dan cuaca memang sangat buruk, kita sudah melakukan pencarian hingga dari pesisir pantai Namrole hingga pesisir pantai Weipusi tapi tidak menemukan korban,” ucapnya. 

Meski sudah empat hari hilang, keluarga berharap agar korban masih selamat dan segera ditemukan kembali.

”Saat ini pencarian masih dilkaukan, pihak keluarga dan kita semua berharap agar korban masih bisa ditemukan dalam keadaan selamat,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com