Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganja Disembunyikan di Perut Ikan

Kompas.com - 03/03/2016, 06:07 WIB
Fabio Maria Lopes Costa

Penulis

JAYAPURA, KOMPAS.com — Ada saja trik yang digunakan pengedar untuk mendistribusikan ganja ke wilayah Pegunungan Tengah Papua.

Salah satu caranya adalah memasukkan ganja ke dalam perut ikan yang kemudian dikirim dalam sebuah kardus menggunakan pesawat Trigana Air dari Jayapura ke Wamena pada Rabu (2/3/2016).

Aparat Polres Jayawijaya pun mendapat informasi terkait pengiriman paket aneh dari Jayapura. Saat pesawat tiba di Wamena, seorang warga Wamena bernama Chairil (32) langsung mengambil paket tersebut di gudang Trigana Air sekitar pukul 11.45 WIT.

Chairil lalu membawa paket tersebut dengan menggunakan sepeda motor. Ia kemudian disergap aparat kepolisian saat melintasi Jalan Lumba-Lumba, sekitar pukul 11.55 WIT.

"Saat isi kardus tersebut diperiksa, anggota kami menemukan seekor ikan. Di dalam perut ikan ada tiga paket ganja," kata Kapolres Jayawijaya AKBP Semmy Rony Abaa.

Semmy menuturkan, ketiga paket ganja tersebut seharga Rp 1,5 juta.

"Berdasarkan keterangan pelaku, ia mendapatkan ganja dari temannya di Jayapura bernama Guntur. Pelaku telah diamankan di Mapolres Jayawijaya," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com