Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketua MUI Banten Meninggal di Jeddah, Diduga Kena Serangan Jantung

Kompas.com - 07/06/2024, 13:00 WIB
Acep Nazmudin,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

PANDEGLANG, KOMPAS.com - Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Banten, KH Tb Hamdi Rusydi Ma'ani meninggal dunia di Arab Saudi.

Kabar meninggalnya Ketua MUI tersebut dikonfirmasi oleh MUI Kabupaten Pandeglang.

"Beliau meninggal dunia di Jeddah dalam perjalanan menunaikan ibadah haji," kata Pengurus MUI Pandeglang, Oman Abdurrahman, yang dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Jumat (7/6/2024).

KH Hamdi dilaporkan meninggal pukul 23.17 Kamis (6/6/2024) waktu Jeddah, atau Jumat dini hari waktu Indonesia.

Menurut Oman, Hamdi berangkat ke Mekkah  tanggal 6 Juni 2024, sebagai Mustasyar dini haji Indonesia.

Baca juga: Sakit Jantung, Satu Jemaah Haji Embarkasi Makassar Meninggal di Tanah Suci

"Beliau non kloter berangkat tanggal 6 kemarin, beliau sebagai petugas haji," kata Oman.

Sementara Pjs Kepala Desa Menes, Kabupaten Pandeglang, Usep Sudarmana mengatakan, hari ini digelar shalat gaib di rumah duka di Pondok Pesantren Malnu Menes, Pandeglang.

"Tadi bersama para alim ulama, kyai, sekitar pukul 10.00 WIB kami sudah melaksanakan shalat gaib di ponpes," kata Usep yang juga dihubungi melalui sambungan telepon.

"Informasi dari Kemenang sebelum shalat gaib tadi, beliau terkena serangan jantung ketika tiba di Jeddah," sambung dia.

Menurut Usep, jenazah tidak dibawa kembali ke Indonesia, dan akan dimakamkan di Arab Saudi.

Baca juga: 4 Jemaah Haji Asal DI Yogyakarta Meninggal di Tanah Suci

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terpeleset Saat Memancing, Dua Pemuda Tewas Tenggelam di Embung

Terpeleset Saat Memancing, Dua Pemuda Tewas Tenggelam di Embung

Regional
Sederet Cerita Saat Hewan Kurban Mengamuk, 'Terbang' ke Atap dan Tendang Panitia

Sederet Cerita Saat Hewan Kurban Mengamuk, "Terbang" ke Atap dan Tendang Panitia

Regional
Pemprov Sumbar Salurkan 83 Hewan Kurban di 15 Titik Bencana

Pemprov Sumbar Salurkan 83 Hewan Kurban di 15 Titik Bencana

Regional
Sosok Danis Murib, Prajurit TNI yang 2 Bulan Tinggalkan Tugas lalu Gabung KKB

Sosok Danis Murib, Prajurit TNI yang 2 Bulan Tinggalkan Tugas lalu Gabung KKB

Regional
Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Regional
Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Regional
Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Regional
BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

Regional
PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com